Marquez Tercepat di MotoGP Aragon, Tempel Ketat Bagnaia di Klasemen

Jurnalis: Samsul HM
Editor: Mustopa

1 September 2024 14:48 1 Sep 2024 14:48

Thumbnail Marquez Tercepat di MotoGP Aragon, Tempel Ketat Bagnaia di Klasemen Watermark Ketik
Marc Marquez merayakan kemenangannya di MotoGP Aragon 2024 (Foto: MotoGP)

KETIK, JAKARTA – Marc Marques menjadi yang tercepat di MotoGP Aragon 2024. Pembalap Ducati tersebut naik podium dengan mencatatkan waktu 41 menit dan 47,082 detik.

Hasil itu sekaligus menjadi kemenangan pertama Marc Marques bersama pabrikan asal Italia tersebut. Disusul Jorge Martin dan Pedro Acosta di posisi kedua dan ketiga.

Start dari posisi terdepan atau pole postion, Marc Marquez langsung menunjukkan dominasinya di Sirkuit Motorland, Aragon sejak lap pertama.

Hingga lap ketujuh, Marc Marquez masih terus memimpin balapan. Bahkan, ia unggul 3 detik dari Jorge Martin di belakangnya.

Di sisi lain, duel sengit terjadi antara Alex Marquez dengan Francesco Bagnaia dalam perebutan tempat ketiga.

Sayangnya, kedua pembalap terjatuh alias crash setelah terlibat kecelakaan di sektor tiga tikungan 12. 

Kemenangan di MotoGP Aragon menempatkan Marquez di posisi ketiga klasemen sementara MotoGP 2024 dengan total 229 poin.

Sementara posisi pertama masih ditempati kompatriotnya, Jorge Martin dengan 299 poin. Disusul Pecco Bagnaia di posisi kedua dengan 276 poin.(*)

Tombol Google News

Tags:

Marc Marquez MotoGP Aragon MotoGP 2024 MotoGPMandalika