Mengintip Kekuatan Uzbekistan, Lawan Timnas Indonesia di Semifinal Piala Asia U-23 Besok

Jurnalis: Nata Yulian
Editor: M. Rifat

28 April 2024 02:42 28 Apr 2024 02:42

Thumbnail Mengintip Kekuatan Uzbekistan, Lawan Timnas Indonesia di Semifinal Piala Asia U-23 Besok Watermark Ketik
Timnas Uzbekistan di Piala Asia U-23 (Foto: AFC)

KETIK, JAKARTA – Timnas U-23 Indonesia akan menghadapi Uzbekistan dalam semifinal Piala Asia U-23 2024.

Uzbekistan yang merupakan negara pecahan Uni Soviet itu punya performa apik di gelaran ini.

Timnas U-23 Indonesia akan menjajal kekuatan Uzbekistan dalam semifinal Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Senin (29/4/2024). Kick off pertandingan pukul 21.00 wib (Live RCTI).

Menilik kekuatan Uzbekistan, pertandingan semifinal Piala Asia U-23 2024 diprediksi menjadi tantangan besar lagi bagi Garuda Muda.

Sebagai negara pecahan Uni Soviet, skuad Uzbekistan memiliki postur khas para pemain Eropa. Para pemain mereka kini juga banyak yang tampil di liga-liga Eropa termasuk Rusia.

Uzbekistan sejauh ini menjadi tim terproduktif di Piala Asia U-23 2024. Tim besutan Timur Kapadze itu mencetak 12 gol dalam 4 pertandingan. Lebih dari itu, mereka belum pernah kebobolan sekalipun sejak fase grup.

Uzbekistan memulai Piala Asia U-23 2-24 dengan kemenangan 2-0 atas Malaysia, disusul pesta gol 5-0 saat melawan Kuwait.

Vietnam menjadi korban ketiga Uzbekistan yang diberondong 3 gol tanpa balas. Terbaru, Uzbekistan mencetak 2 gol melawan Arab Saudi di perempat final.

Dari 12 gol tersebut, Uzbekistan mengirimkan Khusaiyin Norchaev dan Alisher Odilov dalam daftar top skor Piala Asia U-23 2024. Masing-masing dari mereka mencetak 2 gol.

Sementara itu 8 gol lain dibukukan oleh 8 pemain berbeda, yakni Alibek Davronov, Khojimat Erkinov, Jasurbek Jaloliddinov, Ruslanbek Jiyanov, Mukhammadkodir Khamraliev, Diyor Kholmatov, Ulugbek Khoshimov, dan Umarali Rakhmonaliev.

Gawang Uzbekistan sejauh ini belum kebobolan sama sekali dalam 360 menit atau 4 pertandingan penuh di Piala Asia U-23 2024.

Kini pasukan Garuda Muda punya misi yang sama seperti melawan Korea Selatan, yakni membobol gawang Uzbekistan untuk kali pertama. Sayangnya, striker Rafael Struick dipastikan absen karena akumulasi kartu kuning.

Meski begitu, Indonesia punya Marselino Ferdinan dan Komang Teguh yang sudah mencetak 2 gol. Ditambah lagi Witan Sulaeman dan Ramadhan Sananta yang siap untuk dimainkan menggantikan Struick.

Semifinal lainnya akan memainkan duel antara Jepang kontra Irak. Laga itu berlangsung pada Selasa dini hari pada pukul 00.30 wib. (*)

Tombol Google News

Tags:

Piala Asia U-23 semifinal indonesia vs Uzbekistan
04. Home Sidebar 1
06. Home Sidebar 3 04. Home Sidebar 1