Nasdem Tuban Latih Guru Saksi untuk Pemungutan dan Penghitungan Suara di Pemilu 2024

Jurnalis: Ahmad Istihar
Editor: Mustopa

16 Oktober 2023 04:21 16 Okt 2023 04:21

Thumbnail Nasdem Tuban Latih Guru Saksi untuk Pemungutan dan Penghitungan Suara di Pemilu 2024 Watermark Ketik
Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasdem Tuban saat pembukaan Pelatihan Guru Saksi tingkat DPC se-Kabupaten Tuban (16/10/2023) (FOTO:Ahmad Istihar/Ketik.co.id)

KETIK, TUBAN – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasdem Tuban menyelenggarakan Pelatihan Guru Saksi tingkat DPC se-Kabupaten Tuban. Pelatihan ini digelar di hotel Mahkota, Sugihwaras, Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban.

Peserta yang dilatih ini, disiapkan untuk menjadi guru saksi. Mereka akan bertugas dan melatih para pengawal suara Partai Nasdem pada pemungutan dan penghitungan suara dalam Pemilu 2024.

Sebagai Guru Saksi, peserta akan dilatih untuk lebih paham tentang syarat menjadi saksi, serta benar-benar paham tugas dan fungsi saksi sebelum dan setelah diadakannya pemungutan suara.

"Peserta perlu tahu juga soal potensi pelanggaran dan potensi kecurangan baik itu sebelum ataupun sesudah proses pemungutan suara agar tahu bagaimana cara melakukan proses advokasi," jelas Ketua DPD Partai Nasdem Tuban, H Riyadi, Senin (16/10/2023).

Foto Suasana Pelatihan Guru Saksi di Sugihwaras Jenu Tuban  (FOTO: Ahmad Istihar/Ketik.co.id)Suasana Pelatihan Guru Saksi di Sugihwaras Jenu Tuban (FOTO: Ahmad Istihar/Ketik.co.id)

Ketua Nasdem Tuban meminta agar terus melakukan kordinasi dan konsolidasi antar semua jajaran partai agar bisa mendulang suara dengan maksimal. Apabila ada hambatan dihadapi, ia meminta semua mencari solusi bersama untuk menentukan langkah terbaik.

Riyadi memberikan semangat kepada para caleg yang akan bertarung dalam pemilihan legislatif 2024. Calon DPRD dari Nasdem harus mempunyai semangat juang tinggi.

"Saya sampaikan kepada semua caleg yang hadir saat ini, semua harus mempunyai mental sebagai pemenang," imbuh Riyadi.

Nasdem memastikan mesin-mesin partai di Tuban dalam kondisi prima. Siap digerakkan untuk mewarnai pesta demokrasi di tahun 2024.(*)

Tombol Google News

Tags:

pemilu 2024 Nasdem Kabupaten Tuban Riyadi parpol