KETIK, CIANJUR – Jambore Ranting (Jamran) Kwartir Cibeber adalah kegiatan yang sering dilaksanakan setiap tahunnya. Kali ini digelar di Mandala Kitri Scout Camp, Desa Cibodas, Kecamatan Cipanas, Kabupaten Cianjur pada Jumat-Minggu, 23-25 Agustus 2024.
Jamran Kwartir Cibeber tahun ini diikuti oleh sejumlah 40 Gugus Depan dengan peserta 700 siswa dan siswi tingkat SD dan SMP Sewilayah Kecamatan Cibeber yang berjalan dengan lancar dan meriah.
Ketua Pratama, Muhamad Rajib Ilham menyampaikan, ucapan semangat dan selamat berproses kepada kakak-kakak Pramuka SMPN 3 Cibeber yang mengikuti kegiatan jamran tahun ini.
"Kali ini 24 siswa Penggalang Pasukan Embun Pagi Gerakan Pramuka SMPN 3 Cibeber menjadi delegasi untuk mengikuti kegiatan Jamran tahun ini dan menjadi gugus depan aktif," katanya dalam keterangan tertulis yang diterima Ketik.co.id.
Sementara itu, Pembina Pramuka, Kak Husni Tamrin Azis berpesan, untuk semua adik-adik yang mengikuti Jambore agar senantiasa menjaga kesehatan dan keselamatan.
"Saya berharap adik-adik yang diikutsertakan pada Jambore kali ini supaya bisa menjadi pribadi yang disiplin, tangguh dan mandiri serta bisa mengamalkan Trisatya dan Dasa Dharma dalam kehidupanya sehari-hari," ujarnya penuh harap.
Dalam hal ini, Kepala Sekolah, Lilis Hamidah menyampaikan, bahwa pihaknya akan selalu menjadi garda terdepan mendukung dan memberi suport terhadap siswa yang mau aktif, baik di dalam dan di luar sekolah.
"Kami berpesan siswa yang aktif di luar supaya bisa membawa ilmunya dan diterapkan pada lingkungan sekolah demi kemajuan SMPN 3 Cibeber mendatang," ucapnya.
Informasi tambahan, kegiatan Jambora Kwartir Ranting Cibeber ini diikuti oleh 40 Gugus Depan Tingkat SD dan SMP dengan 700 peserta, juga dihadiri oleh Camat Kecamatan Cibeber, Indra Sunggaran, Pengurus Kwarran Cibeber, Kepala Sekolah dan Dewan Guru Setiap Gugusnya. (*)