PT Gag Nikel Gelontorkan Bantuan Alat Pertanian kepada Masyarakat Tani Kampung Gag

8 Mei 2025 17:13 8 Mei 2025 17:13

Thumbnail PT Gag Nikel Gelontorkan Bantuan Alat Pertanian kepada Masyarakat Tani Kampung Gag
Penyerahan bantuan sarana dan prasarana pertanian dan perkebunan dari PT Gag Nikel kepada Pemerintah Kampung Gag dan selanjutnya diserahkan kepada warga penerima bantuan. (Foto: Abi/Ketik.co.id)

KETIK, RAJA AMPAT – PT Gag Nikel menggelontorkan sejumlah bantuan berupa sarana dan prasarana pertanian dan perkebunan kepada masyarakat tani di Kampung Gag, Waigeo Barat Kepulauan. Bantuan tersebut merupakan salah satu bentuk perhatian PT Gag Nikel terhadap kegiatan ekonomi masyarakat di bidang pertanian.

Sarana dan prasarana ini diharapkan dapat memudahkan masyarakat tani dalam melakukan budidaya khusunya tanaman langsat dan jeruk manis agar dapat meningkatkan pertumbuhan tanaman lebih efisien dan meringankan kebutuhan keperluan dalam perawatan tanaman.

Mewakili Pemerintah Kampung Gag, Adanan Ismail menyampaikan terima kasih kepada PT Gag Nikel atas bantuan sarana dan prasarana kepada masyarakat tani di Kampung Gag.

"Kami sampaikan terimakasih kepada PT Gag Nikel atas bantuan sarana dan prasarana kepada masyarakat tani kami di Kampung Gag," ucap Adanan, Rabu 07 Mei 2025.

Menurutnya, selama ini PT Gag Nikel sangat membantu kegiatan yang dilakukan oleh masyarakat Kampung Gag, terkhusus pada bidang pertanian dan juga beberapa sektor lainnya.

Bantuan tersebut diserahkan oleh Abdul Haris Syamsudin, Eksternal Relation PT Gag Nikel, kepada Pemerintah Kampung Gag yang diwakilkan oleh Sekretaris Kampung Gag, Adanan Ismail.

Adapun sarana dan prasarana yang diberikan adalah berupa pupuk, mesin babat rumput, mesin senso ukuran mini, profil tank serta sejumlah bantuan sarana dan prasarana lainya. (*)

Tombol Google News

Tags:

Bantuan sarana Pertanian PT Gag Nikel Kampung Gag Kontribusi PT Gag Nikel