Resmi! 12 Profesor Daftar Rektor UIN Malang, Berikut Ini Nama-namanya

23 April 2025 21:40 23 Apr 2025 21:40

Thumbnail Resmi! 12 Profesor Daftar Rektor UIN Malang, Berikut Ini Nama-namanya
Panitia Panjar calon Rektor UIN Malang telah menutup proses pendaftaran, muncul 12 nama. (Foto: UIN Malang)

KETIK, MALANG Panitia Penjaringan (Panjar) Calon Rektor UIN Maulana Malik Ibrahim Malang telah menutup pendaftaran, Selasa, 23 April 2025 pukul 15.00 WIB. Di hari terakhir pendaftaran ini terakumulasi 12 profesor yang mendaftarkan diri sebagai Rektor UIN Malang.

Sesuai dengan persyaratan yang ada, keseluruhan calon Rektor UIN Malang ini berstatus sebagai Guru Besar.

Berikut merupakan nama-nama tokoh yang telah mendaftarkan diri:

  1. Prof. Dr. H. Abdul Malik Karim Amrullah, M.PdI
  2. Prof. Dr. Hj. Umi Sumbulah, M.Ag
  3. Prof. Dr. H. Saifullah, SH, M.Hum
  4. Prof. Dr. H. Ahmad Barizi, MA
  5. Prof. Dr. Hj. Sri Harini, M.Si
  6. Prof. Dr. H. Uril Baharuddin, MA
  7. Prof. Dr. H. Triyo Supriyatno, M.Ag
  8. Prof. Dr. H. Suhartono, S.Si., M.Kom
  9. Prof. Dr. H. Agus Maimun, M.Pd
  10. Prof. Dr. Hj. Ilfi Nurdiana, S.Ag., M.Si
  11. Prof. Dr. H. Mohammad Samsul Ulum, MA
  12. Prof. Dr. HM Fauzan Zenrif, M.Ag


Ketua Panjar Rektor UIN Malang, Muhammad In'am Esha menjelaskan, para pendaftar diharapkan dapat saling bersinergi menjaga kelancaran proses Pilrek UIN Malang secara. Terlebih lagi calon seluruh sama-sama memiliki peluang untuk dapat mewujudkan visi misi kampus Islam negeri di Kota Malang itu.

“Kita berharap mereka mampu bersinergi dalam mengembangkan kampus unggul bereputasi internasional,” ujarnya.

Ia menambahkan bahwa proses penjaringan telah berlangsung sejak 21 April 2025. Setelah melewati masa penjaringan, akan dilakukan verifikasi administrasi oleh Tim Panjar pada 24-28 April 2025.

"Proses ini jadi bagian penting sebelum dilakukan penilaian kualitatif oleh Senat Universitas. Panitia juga telah bekerja secara profesional dan transparan agar seluruh tahapan bisa berjalan lancar dan menghasilkan pemimpin terbaik," tegasnya.

Nantinya nama-nama yang lolos pada proses verifikasi akan disampaikan secara publik oleh panitia. Segala proses Pilrek juga dapat memantau langsung oleh masyarakat khususnya keluarga UIN Malang melalui situs resmi yang telah disediakan. (*)

Tombol Google News

Tags:

Pilrek UIN Malang UIN Malang Bakal Calon Rektor UIN Malang Panitia penjaringan Calon Rektor UIN Malang