Satlantas Polres Pekalongan Sosialisasikan Tertib Berlalu Lintas di SMK Muhammadiyah Kajen

Jurnalis: Slamet Sumari
Editor: M. Rifat

16 Oktober 2024 09:03 16 Okt 2024 09:03

Thumbnail Satlantas Polres Pekalongan Sosialisasikan Tertib Berlalu Lintas di SMK Muhammadiyah Kajen Watermark Ketik
Petugas Satlantas Polres Pekalongan Sosialisasi di SMK Muhammadiyah Kajen, 15 Oktober 2024. (Foto: Humas Polres Pekalongan)

KETIK, PEKALONGAN – Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resor (Satlantas Polres) Pekalongan melaksanakan kegiatan sosialisasi tertib berlalu lintas di SMK Muhammadiyah Kajen, Selasa (15/10/2024).

Sosialisasi yang dipimpin Kanit Kamsel Satlantas Polres Pekalongan Ipda Deny dan diikuti oleh siswa-siswi SMK Muhammadiyah Kajen ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran tentang pentingnya disiplin berlalu lintas.

Pada kesempatan itu, Ipda Deny mengingatkan para siswa bahwa disiplin dalam berkendara sangat krusial untuk menurunkan angka kecelakaan.

"Keselamatan di jalan raya harus menjadi prioritas. Hindari kebut-kebutan, patuhi aturan lalu lintas, dan jangan pernah menggunakan handphone saat berkendara," ujarnya.

Di hadapan ratusan siswa, Ipda Deny mengimbau saat berkendara agar selalu menggunakan helm dengan benar dan memastikan tali helm terkunci dengan bunyi “klik”. Selain itu, kecepatan dalam berkendara harus dijaga sesuai aturan demi keselamatan diri sendiri maupun pengguna jalan lainnya.

"Pastikan helm terpasang dengan baik, dan selalu ingat untuk mendengar bunyi klik saat mengunci helm," katanya.

Kegiatan sosialisasi ini dilakukan untuk mendukung pelaksanaan Operasi Zebra Candi 2024 yang dimulai sejak tanggal 14 hingga 27 Oktober 2024.

Pada kesempatan itu juga, petugas Satlantas juga membagikan leaflet dan stiker terkait Operasi Zebra Candi 2024. Leaflet tersebut berisi informasi tentang pentingnya tertib berlalu lintas dan menjaga keselamatan selama berkendara.

Lebih lanjut, Ipda Deny mengatakan bahwa selain meningkatkan kesadaran siswa-siswi SMK Muhammadiyah Kajen tentang pentingnya disiplin dalam berlalu lintas, siswa juga diminta untuk turut menyebarkan pesan-pesan tersebut kepada keluarga dan lingkungan sekitar.

"Dengan sosialisasi yang dilakukan oleh Satlantas Polres Pekalongan, diharapkan pelaksanaan Operasi Zebra Candi 2024 dapat berjalan lancar dan membantu menurunkan angka kecelakaan di wilayah Pekalongan," pungkasnya.(*)

Tombol Google News

Tags:

Satlantas Polres Pekalongan Sosialisasi SMK Muhammadiyah Kajen Operasi Zebra Candi 2024 Pekalongan