KETIK, SAMPANG – Bank Sampang di bawah kepemimpinan Syaifullah Asyik kembali menorehkan prestasi gemilang.
Bank Sampang baru meraih penghargaan di ajang bergengsi INFOBANK SHARIA AWARD 2024 dengan mendapat predikat “THE BEST BPRS 2024”.
Penghargaan tersebut diberikan oleh Eko B. Supriyanto Chairman InfoBank Media Group dan Dewan Pakar The AsianPost kepada Direktur Utama Bank Sampang Syaifullah Asyik di Hotel Shangri-La, Jakarta, Kamis 3 Oktober 2024.
Penghargaan penghargaan tersebut diberikan berdasarkan kinerja operasional tahun 2023 kategori aset Rp100 miliar s/d di bawah Rp250 miliar.
Selain itu, indikator penilaian penghargaam didasarkan pada hasil penelitian bertajuk “Rating 252 Institusi Keuangan Syariah Versi Infobank 2024” yang diakukan oleh Biro Riset Infobank yang diolah berdasarkan kinerja lembaga keuangan syariah tahun 2022 – 2023.
Penilaian pada “Rating 252 Institusi Keuangan Syariah Versi Infobank 2024” menggunakan dua pendekatan, yakni pendekatan rasio pertumbuhan dan rasio keuangan penting.
Direktur Bank Sampang Syaifullah Asyik (Foto: Mat Jusi/Ketik.co.id)
Kriteria rating untuk BUS, selain menilai komposit GCG (Good Corporate Governance) dan risiko manajemen, juga menilai 12 rasio keuangan dan pertumbuhan yang tercakup dalam 7 bagian besar, seperti permodalan, kualitas aset, rentabilitas, likuiditas, dan efisiensi.
Direktur Bank Sampang, Syaifullah Asyik menyampaikan bahwa penghargaan atas keberhasilan yang diraih juga tidak terlepas dari dukungan Pemerintah Daerah, nasabah, media dan lsm serta kerja ikhlas yang dilakukan oleh segenap pemangku kepentingan dalam rangka memberikan pelayanan perbankan syariah terbaik bagi seluruh nasabah setia Bank Sampang.
"Atas nama manajemen dan seluruh kru Bank Sampan, kami menyampaikan terima kasih atas penghargaan yang diberikan karena seluruh hasil yang diperoleh tak terlepas dari keyakinan jika bekerja itu dilandasi dengan ibadah dan yang kami lakukan merupakan bagian dari jihad mengembangkan ekonomi ilahiah", ungkapnya. Jumat 4 Oktober 2024.
Pihaknya saat ini tengah mengusung tagline “Bank Sampang Hebat” dan dalam empat tahun terakhir, Bank Sampang terus bertransformasi menyesuaikan diri dengan perkembangan teknologi saat ini, yakni era digital.
Hal tersebut direalisasikan dengan berbagai layanan perbankan digital untuk memudahkan para nasabah bertransaksi sehari-hari seperti mobile banking, ATM, e-wallet.
"Semoga dengan diraihnya penghargaan ini, Bank Sampang semakin baik lagi memberikan layanan kepada nasabah dan memberikan manfaat seluas-luasnya kepada masyarakat Kabupaten Sampang", pungkasnya.(*)