UTBK di Unesa: 2.462 Peserta, 98 Absen Tanpa Keterangan

24 April 2025 11:15 24 Apr 2025 11:15

Thumbnail UTBK di Unesa: 2.462 Peserta, 98 Absen Tanpa Keterangan
Pelaksanaan UTBK hari pertama di Unesa. (Foto: Unesa)

KETIK, SURABAYA – Gelaran Tes Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) hari pertama di Universitas Negeri Surabaya (Unesa) berjalan lancar dan aman pada Rabu 23 April 2025. Tes UTBK di Unesa digelar di Kampus 1 Ketintang dan Kampus 2 Lidah Wetan. 

Diikuti sebanyak 2.462 peserta, pada hari pertama tes UTBK ini terdapat 98 peserta tidak hadir tanpa keterangan. Pelaksanaan tes sendiri dibagi menjadi 2 sesi yakni sesi pertama pada pagi hari diikuti 1.225 peserta, dan sesi kedua pada siang hari diikuti 1.237 peserta.

“Dari daftar kehadiran di sistem kami, 98 peserta tidak hadir. Rinciannya, 55 peserta sesi satu, dan 43 peserta pada sesi dua. Secara sistem, mereka yang tidak hadir otomatis gugur,” ucap Sukarmin, Kasubdit Admisi dan Kelulusan Mahasiswa Unesa, Rabu 23 April 2025.

Dirinya menambahkan pada pelaksanaan UTBK pada hari pertama ini, dari aspek sistem baik itu perangkat, jaringan, listrik berjalan lancar dan stabil. 

Dari aspek peserta pun demikian, secara umum peserta hadir membawa perlengkapan atau dokumen yang disyaratkan. Para peserta juga manjalani pemeriksaan metal detector ketika masuk ke ruangan ujian. 

“Lancar dan tidak ada temuan. Tadi hanya ada satu peserta yang keliru membawa kartu. Harusnya dia membawa kartu peserta UTBK, tetapi malah membawa cetakan kartu registrasi akun-nya," tambahnya.

Sukarmin sangat mengimbau kepada peserta tes sesi berikutnya untuk membaca dan mencermati baik-baik ketentuan dan tata tertib mengikuti tes UTBK.

Di sana sudah dijelaskan semuanya, termasuk dokumen-dokumen yang harus dibawa hingga ketentuan berpakaian. Para peserta sesi berikutnya dihimbau untuk hadir lebih awal, minimal 30 menit sampai 1 jam sebelum tes mulai.

"Agar peserta punya waktu untuk menenangkan diri dan mengingat kembali materi tes yang dipelajarinya," pungkasnya. (*)

Tombol Google News

Tags:

Unesa Pendidikan UTBK Peserta dokumen