KETIK, BANGKALAN – Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Bangkalan nomor urut 02 Mathur Husairi dan Jayus Salam menggunakan sisa waktu kampanye yang tinggal dua hari dengan menggelar doa bersama dan deklarasi damai pilkada serentak. Acara berlangsung di gedung Ratoh Ebuh. Jumat 22 November 2024.
Di hadapan ribuan pendukungnya, paslon yang mempunyai tagline ;Maju' ini mengajak seluruh masyarakat Bangkalan bersama-sama menjaga kondusifitas Kabupaten Bangkalan hingga Pilkada selesai.
Karena dengan kondisi yang nyaman dan aman, maka pelaksanaan coblosan di Bangkalan akan tercipta demokrasi yang bermartabat. Dia juga optimis memenangkan kontestasi Pilkada Bangkalan 2024 ini.
"Yakin menang, target kami tidak muluk-muluk, selisih di angka 5 hingga 7 persen saja harus kami syukuri, yang penting menang, selisih satu saja kita tetap menang," tegasnya.
Keyakinan Mathur ini bukan tanpa alasan. Itu karena pihaknya sudah menyiapkan saksi sesuai jumlah TPS di Bangkalan. Bahkan, untuk daerah rawan, pihaknya menyiapkan dua orang saksi yang standby di luar TPS dan bisa bergantian.
"Selain itu kami juga dibackup oleh para sepuh, tokoh-tokoh blater di masing-masing kecamatan yang nantinya on call. Saksi kita akan memprotes ketika menemukan hal yang tidak benar," ucapnya.
Paslon o2 Mathur Jayus deklarasi pilkada damai di GOR Saka Bangkalan (Foto: Ismail Hs/Ketik.co.id)
"Kemudian jika ada orang yang sengaja menakut-nakuti atau mengintimidasi, kita langsung telepon mereka untuk turun ke lapangan. Setiap kecamatan ada 3 sampai 5 orang yang standby," tambah Mathur.
Tak hanya itu, secara khusus Mathur juga sudah minta bantuan ke Polda Jawa Timur untuk back up keamanan di daerah-daerah rawan. Di antaranya di Kecamatan Kokop, Geger dan Sepulu.
"Itu yang kita deteksi rawan. Kami khawatir nanti terjadi apa-apa, tapi harapan kami semuanya bisa terkendali, karena kami tidak akan terpancing dengan statement atau ungkapan yang sekiranya bisa memancing dan memperkeruh suasana," lanjutnya.
Mathur sudah memerintahkan dan mengingatkan ke semua tim pemenangan, para pendukung, para relawan dan simpatisan untuk tetap fokus pada pemenangan 02 Matur Jayus. (*)