KETIK, SURABAYA – Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya menghadapi tantangan serius terkait ketersediaan lahan pemakaman. Dari 13 Tempat Pemakaman Umum (TPU) yang dikelola, sebagian besar telah mencapai kapasitas maksimal.
13 TPU milik Pemkot Surabaya antara lain adalah Keputih, Babat Jerawat, Kembang Kuning, Putat Gede, Simo Kwagean, Kalianak, Asemjajar,
Karang Tembok.
Selain itu TPU Wonokusumo Kidul, Kapas Krampung, Tembok Gede, Ngagel Rejo dan Belanda Peneleh.
Adanya kapasitas maksimal ini, rencananya Pemkot Surabaya akan menambah lahan baru yaitu di daerah Waru Gunung dan Sumber Rejo.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Surabaya Dedik Irianto menjelaskan beberapa TPU yang sudah mencapai kapasitas maksimal, seperti TPU Babat Jerawat dan TPU Ngagel Rejo.
Padahal sistem tumpang masih dapat diterapkan untuk jenazah keluarga yang ingin dimakamkan di lokasi yang sama.
“Kalau di Babat Jerawat sudah penuh, tapi masih boleh tumpang, misalnya ada keluarga sebelumnya dimakamkan di sana, jenazah baru bisa ditumpangkan. Begitu juga di Ngagel Rejo, selama masih ada izin dari keluarga, bisa dilakukan sistem tumpang,” ujar Dedik pada Jumat 7 Maret 2025.
Masyarakat juga lebih memilh TPU Keputih karena lahan masih banyak tersedia, Dedik menyebut untuk non muslim lebih memilih di TPU Kembang Kuning.
“Untuk non-Muslim bisa ke Kembang Kuning atau Keputih, karena masih memungkinkan,” tambahnya.
Menanggapi persoalan makam, Ketua Komisi C DPRD Surabaya, Eri Irawan, menyebut bahwa kondisi TPU yang hampir penuh membuat Pemkot harus segera mencari solusi. Saat ini, dua lokasi yang dikaji untuk pembukaan lahan baru adalah Waru Gunung dan Sumberejo.
“Di Sumberejo, dari total 44 hektare yang direncanakan, Pemkot sudah menguasai 40 hektare. Tapi masih ada 4 hektare yang harus dibebaskan agar bisa digunakan sepenuhnya,” ungkap Eri.
Eri juga menambahkan di Waru Gunung, dari total 80 hektare yang direncanakan, Pemkot baru membebaskan 10 hektare.
“Proses pembebasan lahan ini masih dalam kajian, tapi kami harapkan bisa rampung tahun depan,” jelasnya.
Selain dua lokasi tersebut, Pemkot juga mempertimbangkan opsi lain di Surabaya Barat. “Tadi pagi dalam musyawarah perencanaan pembangunan (Musrenbang), kami membahas pembukaan lahan makam baru. Opsi di Surabaya Barat sedang dikaji, termasuk di Bulak Bandarejo yang merupakan aset Pemkot,” tambahnya.(*)
13 Pemakaman Umum Penuh, Pemkot Surabaya Berencana Tambah Lahan Baru
7 Maret 2025 17:44 7 Mar 2025 17:44


Tags:
TPU Surabaya Pemkot Surabaya TPU Ngagel Rejo Komisi C DPRS Surabaya tempat pemakaman umum SurabayaBaca Juga:
Tabrakan Mobil Beruntun di Surabaya, Tiga Penumpang Dilarikan ke RSBaca Juga:
Cegah Kecurangan Zonasi, Dispendik Surabaya Wajibkan KK Minimal 1 Tahun Sebelum PPDBBaca Juga:
Wali Kota Eri Cahyadi Berkomitmen Kembalikan Ijazah Karyawan yang Ditahan UD Sentoso SealBaca Juga:
Polres Pelabuhan Tanjung Perak Belum Terima Laporan Resmi Terkait Penahanan IjazahBaca Juga:
Prakiraan Cuaca Hari Ini: Surabaya Berawan, Kota Batu BerkabutBerita Lainnya oleh Shinta Miranda

22 April 2025 17:01
Cegah Kecurangan Zonasi, Dispendik Surabaya Wajibkan KK Minimal 1 Tahun Sebelum PPDB

22 April 2025 16:38
Badko HMI Jatim Apresiasi Gubernur Khofifah Terkait Kebijakan Penerbitan Ulang Ijazah Eks Karyawan UD Sentoso Seal

22 April 2025 15:59
Ketum PP Muhammadiyah Kenang Paus Fransiskus sebagai Tokoh Humanis

22 April 2025 15:42
Wali Kota Eri Cahyadi Berkomitmen Kembalikan Ijazah Karyawan yang Ditahan UD Sentoso Seal

22 April 2025 15:30
Polres Pelabuhan Tanjung Perak Belum Terima Laporan Resmi Terkait Penahanan Ijazah

22 April 2025 10:43
Gudang UD Sentoso Seal Disegel Wali Kota Surabaya dan Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak

Trend Terkini

19 April 2025 20:46
Jangan Sampai Gagal Paham Sikapi Pemeriksaan Harda Kiswaya, Politisi Senior PPP DIY HM Yazid Angkat Bicara

18 April 2025 16:05
Pemkab Pemalang Salurkan Bantuan Traktor Siluman untuk Kelompok Tani

18 April 2025 13:01
Unisma Jadi Kampus Swasta Terbaik Se-Malang Raya Versi SINTA Kemendikbud

16 April 2025 21:52
Penegasan Bupati Halsel Berujung Penutupan Tempat Hiburan Malam, Nasib Oknum Kades Tunggu Hasil Pemeriksaan

16 April 2025 17:30
BKPSDM Aceh Singkil Angkat Bicara Terkait Sorotan Carut Marutnya Jabatan Eselon II
Trend Terkini

19 April 2025 20:46
Jangan Sampai Gagal Paham Sikapi Pemeriksaan Harda Kiswaya, Politisi Senior PPP DIY HM Yazid Angkat Bicara

18 April 2025 16:05
Pemkab Pemalang Salurkan Bantuan Traktor Siluman untuk Kelompok Tani

18 April 2025 13:01
Unisma Jadi Kampus Swasta Terbaik Se-Malang Raya Versi SINTA Kemendikbud

16 April 2025 21:52
Penegasan Bupati Halsel Berujung Penutupan Tempat Hiburan Malam, Nasib Oknum Kades Tunggu Hasil Pemeriksaan

16 April 2025 17:30
BKPSDM Aceh Singkil Angkat Bicara Terkait Sorotan Carut Marutnya Jabatan Eselon II

