KETIK, PACITAN – Dua orang jemaah haji tambahan yang tergabung dalam Kelompok Terbang (Kloter) SUB 83 secara resmi diberangkatkan oleh Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Kabupaten Pacitan pada Minggu, 25 Mei 2025.
Kedua jemaah tersebut adalah Ashuri Hidayat dan Uun Wardaningsih.
Prosesi pelepasan dilangsungkan di halaman Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Pacitan pada pukul 09.00 WIB.
Berdasarkan jadwal, kedua jemaah akan tiba dan masuk ke Asrama Haji Surabaya pada hari yang sama sekitar pukul 17.35 WIB.
Dalam sambutannya, Pelaksana Harian (Plh) Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Pacitan, Mutongin menyampaikan harapan dan doa terbaik bagi kelancaran ibadah kedua jemaah.
“Semoga jemaah haji kita selalu dalam lindungan Allah SWT, diberikan kemudahan dalam menjalankan ibadah, serta kembali ke tanah air dengan membawa predikat haji yang mabrur,” ungkapnya.
Kedua jemaah dijadwalkan bertolak menuju Tanah Suci pada Senin, 26 Mei 2025 pukul 17.35 WIB menggunakan maskapai penerbangan Saudi Airlines dengan nomor penerbangan SV 5130.
Sebelumnya, pada Sabtu, 17 Mei 2025 lalu, PPIH Kabupaten Pacitan juga telah memberangkatkan sebanyak 203 jemaah haji dalam Kloter SUB 52.
"Dengan keberangkatan dua jemaah tambahan ini, formasi jemaah haji asal Pacitan tahun 2025 menjadi semakin lengkap," sambungnya.
Turut hadir dalam kesempatan tersebut Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kabag Kesra) Sekretariat Daerah Pacitan, Ali Basith, perwakilan dari Dinas Kesehatan, serta pihak dari Kelompok Bimbingan Ibadah Haji dan Umrah (KBIHU) Al Mabrur. Suasana haru mengiringi kepergian para jemaah yang juga didampingi oleh keluarga masing-masing. (*)