Divonis Kanker Sarkoma, Alice Norin Jalani Pengobatan di Singapura

Jurnalis: Husni Habib
Editor: Muhammad Faizin

22 Februari 2024 07:55 22 Feb 2024 07:55

Thumbnail Divonis Kanker Sarkoma, Alice Norin Jalani Pengobatan di Singapura Watermark Ketik
Aktris Alice Norin. (Foto: Instagram @alicenorin)

KETIK, JAKARTA – Aktris Alice Norin membagikan sebuah video di akun instagram pribadinya @alicenorin tentang perjuangannya melawan kanker sarkoma. Kanker sarkoma sendiri merupakan jenis kanker langka yang berkembang di jaringan ikat, seperti otot, lemak, tulang, tulang rawan, dan pembuluh darah. Pada kasus yang dialami oleh Alice Norin, kanker ini berkembang di otot rahimnya.

Usai divonis mengidap kanker sarkoma, pemain film 'Ketika Cinta Bertasbih' ini langsung menjalani pemeriksaan dan pengobatan di Indonesia. Setelah mendapatkan hasil, dirinya kemudian juga memeriksakan diri ke dokter di Singapura sebagai pembanding. Disana dirinya diminta untuk menjalani pemeriksaan MRI dan PET Scan. Hal ini dilakukan agar dokter bisa melakukan tindakan selanjutnya berdasarkan hasil tes tersebut.

"Beliau bilang kemungkinan ganasnya kurang dari 50 persen, tapi tetap yang menentukan ganasnya adalah saat massanya diangkat lalu dikirim ke patologi saat operasi berlangsung," tutur ibu dua anak tersebut.

Dalam videonya, Alice mengatakan jika hasil pemeriksaan menunjukkan kanker sarkoma yang dideritanya ganas maka dengan sangat terpaksa dokter harus mengangkat seluruh organ reproduksi dan dua kelenjar belakang, baru setelah itu pengobatan kanker dimulai.

"Kita diminta segera menjadwalkan operasi dan dikasih 2 opsi, dengan cara laparotomy seperti caesar atau laparoscopy dengan sayatan kecil," imbuhnya.

Lebih lanjut operasi sendiri merupakan hal yang tidak bisa dihindari dalam pengobatan kanker yang dideritanya. Dokter menyarankan operasi dengan metode laparoscopy. Dimana metode ini mirip dengan operasi caesar yang menyobek tubuhnya agar tidak terjadi penyebaran.

Penjelasan dari dokter di Singapura , membuat Alice cukup khawatir. Ini karena ia merasa tak siap jika harus memiliki sayatan panjang sepanjang hidup di tubuhnya.

"Jujur ini menakutkan terlebih ngebayangin ada sayatan panjang yang akan selamanya ada di badan aku," tambahnya.

Setelah menimbang -nimbang resiko dari setiap tindakan dan berdiskusi dengan sang suami, Alice Norin akhirnya memutuskan mengambil metode laparotomy. 

"Setelah diskusi dengan suami, diputuskan untuk operasi dengan dr Tay di Singapura dengan metode laparatomy seperti caesar di 7 februari 2024,"terangnya

Agar tidak stres, sebelum melakukan operasi, dokter menyarankan agar Alice Norin menyempatkan diri berlibur terlebih dahulu bersama keluarga. Namun dengan catatan tidak boleh sampai lelah atau drop.

"Beliau juga bilang, 'Biar enggak stres dan rileks, kamu pergi liburan dulu saja bareng keluarga untuk tahun baru, tapi jangan sampai kecapean banget ya. Don't worry i'll be back here when you get back," pungkasnya.(*)

Tombol Google News

Tags:

Kanker Sarkoma Laparotomy laparoscopy Alice Norin kesehatan Entertainment Penyakit langka
04. Home Sidebar 1
06. Home Sidebar 3 04. Home Sidebar 1