Janji Politik dan 13 Program Prioritas Tuntas Dikerjakan, Relawan Bedas Dorong Kang DS Lanjutkan Kepemimpinan

Jurnalis: Iwa AS
Editor: Akhmad Sugriwa

20 Juni 2024 10:55 20 Jun 2024 10:55

Thumbnail Janji Politik dan 13 Program Prioritas Tuntas Dikerjakan, Relawan Bedas Dorong Kang DS Lanjutkan Kepemimpinan Watermark Ketik
Deklarasi Relawan Bedas untuk mendukung melanjutkan kepemimpinan Bupati Bandung Dadang Supriatna di Lio Bedas, Desa Tegalluar Kec Bojongsoang, Rabu (19/6/24). (Foto: Iwa/Ketik.co.id)

KETIK, BANDUNG –  Ribuan Relawan Bedas se-Kabupaten Bandung berkumpul di Kampung Agrowisata Lio Bata, Desa Tegalluar, Kecamatan Bojongsoang, Kabupaten Bandung, dalam kegiatan Temu Kangen dan Deklarasi Relawan Bedas, Rabu (19/6/2024).

Sekitar 3.000 relawan yang berasal dari 31 kecamatan, 270 desa dan 10 kelurahan di Kabupaten Bandung yang hadir meminta kesediaan Bupati Dadang Supriatna untuk kembali memimpin Kabupaten Bandung di periode kedua.

Para relawan Bedas menyatakan siap all out memenangkan Dadang Supriatna untuk kembali menjadi Bupati Bandung periode 2024-2029. Mereka juga siap menyosialisasikan berbagai keberhasilan Kang DS selama 3,5 tahun memimpin Kabupaten Bandung.

Para relawan Bedas se-Kabupaten Bandung juga menyatakan sikap untuk melanjutkan perubahan di Kabupaten Bandung yang lebih maju, lebih sejahtera dan lebih Bedas.

"Dengan ucapan bismillahirrahmanirrahim, hari ini di titik nol Bedas kami menyatakan sikap, siap menyertai Kang DS dan mendukung untuk melanjutkan kepemimpinan Kang DS sebagai Bupati Bandung periode 2024-2029," tandas Tatay Syaripudin yang membacakan deklarasi.

Sementara dalam sambutannya, Calon Bupati Bandung petahana Dadang Supriatna yang akrab disapa Kang DS ini menyampaikan berbagai capaian yang telah dibuatnya selama 3,5 tahun memimpin Kabupaten Bandung. Termasuk realisasi janji politik semasa kampanye Pilkada Kabupaten Bandung 2020 dan pelaksanaan 13 Program Prioritas yang dikerjakan tuntas.

Di masa jabatannya yang singkat, Kang DS fokus pada hal-hal dasar dari kesejahteraan masyarakat dan menyasar masyarakat tidak mampu sebagai fokus kerjanya. Kang DS fokus pada pondasi kemajuan di kesehatan, pendidikan, dan kesejahteraan sosial warga.

Kang DS menyampaikan pentingnya kesadaran semua pihak bahwa banyaknya masalah dapat diurai dengan menyelesaikan hal-hal dasar sebagai pondasi perubahan.

Pada kesempatan tersebut, ia juga menyampaikan berbagai capaian selama 3 tahun ia memimpin Kabupaten Bandung. Berbagai janji kampanye telah ia wujudkan untuk masyarakat Kabupaten Bandung.

Antara lain dengan membangun kebutuhan-kebutuhan dasar masyarakat seperti rumah sakit, sekolah, rumah warga tidak mampu, serta mendorong penyelesaian masalah masyarakat melalui peningkatan pelayanan umum di desa dan RT/RW.

Selain itu, menjadi perhatian juga pendidikan formal dan informal melalui pemberian beasiswa dan pendidikan moral dan budaya di sekolah. Ini semua dalam rangka membangun pondasi perubahan.

Kang DS telah membangun 5 buah rumah sakit, memperbaiki 22.340 rumah tidak layak huni, dan membangun 28 unit SMP dan mengajukan 22 unit SMA ke Provinsi.

Kang DS memberi intensif dan BPJS Ketenagakerjaan untuk guru ngaji, ustadz/ustadzah, takmir, dan marbot sebagai upaya meningkatkan kultur agamis dan pendidikan moral di kampung-kampung.

Kang DS juga memberi intensif yang sama pada Linmas, RT, RW, PKK, Pemdes, dan BPD agar pelayanan mereka kepada masyarakat dapat optimal.

Kang DS mengatakan dirinya sangat mengapresiasi kegiatan Temu Kangen dan Deklarasi Relawan Bedas tersebut. Ia menyebut kegiatan tersebut seluruhnya disiapkan oleh para relawannya.

Ia juga mengaku surprise dengan lokasi Temu Kangen dan Deklarasi relawan Bedas yang memilih Lio Bata Sapan. Tempat tersebut disebut Kang DS sebagai titik nol perjuangan Bedas.

"Tempat ini adalah saksi sejarah. Kalau disebut dari Lio ke Pendopo, betul inilah tempatnya. Dulu saya kecil dididik di sini oleh orangtua dan kakak saya. Ini Lio Bata, peninggalan orangtua saya," kata Kang DS.

Kang DS juga tak lupa mengucapkan terima kasih atas berbagai dukungan para relawan. Berdasarkan data yang dimilikinya, kata Bupati, jumlah relawan Bedas se-Kabupaten Bandung berjumlah sekitar 20 ribu orang.

"Kalau dikumpulkan semua tentu tidak akan tertampung di tempat ini. Saya sangat berterima kasih kepada seluruh relawan. Jazakkumullahu khairon katsiro. Tiga tahun kita bersama. Saya sejak awal tidak pernah membubarkan relawan dan tim sukses," tuturnya.

"Insya Allah saya siap melanjutkan kembali pembangunan di Kabupaten Bandung untuk periode kedua sesuai harapan dan permintaan para relawan," tandas Kang DS.(*)

Tombol Google News

Tags:

relawan bedas bedas DADANG SUPRIATNA kang ds pilkada kabupaten bandung pilbup bandung