Lestarikan Batik, Mahasiswa Politeknik LP3I Jakarta Gelar Pameran Batik

Jurnalis: Nata Yulian
Editor: Moch Khaesar

22 September 2023 09:11 22 Sep 2023 09:11

Thumbnail Lestarikan Batik, Mahasiswa Politeknik LP3I Jakarta Gelar Pameran Batik Watermark Ketik
Pameran kebaya dan batik dari mahasiswa LP3I Jakarta untuk lestarikan warisan dunia tersebut, Jumat (22/9/2023). (Foto : humas LP3I)

KETIK, JAKARTA – Melestarikan batik sebagai warisan budaya Indonesia, serta menebarkan spirit berkebaya pada generasi muda. Mahasiswa Program Studi D3 Hubungan Masyarakat Politeknik LP3I Jakarta menggelar perhelatan bertajuk Kinaraya.

“Selain wujud dukungan terhadap kebaya, acara ini adalah implementasi pembelajaran dengan metode project-based learning dari beberapa mata kuliah yang diikuti oleh mahasiswa,” ungkap Ketua Program Studi D3 Hubungan Masyarakat Politeknik LP3I Jakarta Setyoningsih Subroto, S.E., M.I.Kom, Jumat (22/9/2023).

Berkolaborasi dengan komunitas Perempuan Berkebaya Indonesia serta Duta Kebaya & Batik Cilik Indonesia. Adapun perhelatan ini diisi dengan gelar wicara, pemutaran film pendek, peragaan busana, dan perlombaan kebaya. "Acara ini memberikan pengalaman langsung kepada mahasiswa terkait pengelolaan acara dan membangun kolaborasi dengan pihak eksternal," ucap Setyoningsih.

Sepanjang acara berlangsung, audiens tampak menikmati seluruh gelaran yang ditampilkan oleh para penampil. Gelar wicara menghadirkan narasumber dari komunitas Perempuan Berkebaya Indonesia, yakni Aurora Raisa Ramadhan, Arsita Resmisari, dan Sitawati Ken Utami.

Lenggak-lenggok mahasiswa saat peragaan busana juga berhasil memantik decak kagum dari audiens. Busana yang dikenakan adalah kebaya hasil kreasi Arsita Resmisari (anggota Perempuan Berkebaya Indonesia).

Saat pemutaran film pendek, seluruh audiens khidmat dalam menyimak hasil karya sinematik produksi mahasiswa Program Studi D3 Hubungan Masyarakat. Film tersebut menampilkan sejarah kebaya dari masa ke masa dan eksistensinya hingga kini. Sebagai momen penutup, lomba kebaya yang diikuti oleh beberapa wanita dari Jabodetabek berhasil menyemarakkan acara dengan meriah.

Dalam acara ini pun terselip momen unik yang berhasil menghebohkan audiens, yakni kemunculan Duta Kebaya & Batik Cilik Indonesia saat sesi gelar wicara dan peragaan busana. Pada usia yang masih dini, mereka menunjukkan penguasaan terhadap wawasan mengenai kebaya. Tidak hanya itu, pembawa acara pun dikejutkan karena tiba-tiba memperoleh rekan cilik dalam membawakan acara.

“Saya sangat mengapresiasi acara ini, bukti nyata implementasi pendidikan tinggi vokasi yang ditunjukkan oleh mahasiswa Program Studi D3 Hubungan Masyarakat. Terlebih Kinaraya adalah bagian dari rangkaian Dies Natalies Politeknik LP3I Jakarta yang ke-20," ucap Direktur Politeknik LP3I Jakarta Akhwanul Akhmal, S.P., M.Si.

Dengan acara ini, Akhmal berharap memberikan sumbangsih untuk pelestarian kebaya. Sehingga kebaya dan batik bisa terus lestari serta digemari anak muda.

"Semoga dengan adanya acara ini dapat memberi sumbangsih bagi pelestarian kebaya dan semakin mengharumkan nama Politeknik LP3I Jakarta,” ujarnya.(*)

Tombol Google News

Tags:

LP3I Jakarta Jakarta Batik Kebaya warisan dunia