Masa Depan Munster Belum Jelas, Bonek Sarankan Persebaya Rekrut Zidane

13 Mei 2025 21:18 13 Mei 2025 21:18

Thumbnail Masa Depan Munster Belum Jelas, Bonek Sarankan Persebaya Rekrut Zidane
Paul Munster ketika hadir di konferensi pers menjelang pertandingan Persebaya vs Semen Padang di Kantor Marketing Persebaya, Sabtu 10 Mei 2025. (Foto: Fitra/Ketik.co.id)

KETIK, SURABAYA – Menjelang berakhirnya Liga 1 musim kompetisi 2024/2025, manajemen Persebaya hingga saat ini belum memberikan keputusan terkait pelatih.

Apakah mempertahankan Paul Munster? Atau mendatangkan pelatih baru untuk kompetisi musim depan.

Namun menurut salah satu Bonek, Husein Ghozali, kemampuan Paul Munster bersama Persebaya sudah mentok di musim ini. Hal ini ia lihat dari sejumlah pertandingan yang sudah dilalui Bajul Ijo.

"Sebagai suporter saya ingin melihat Persebaya juara. Tapi sekarang harus rasional saja melihat permainan Persebaya di bawah Paul Munster," katanya kepada Ketik.co.id pada Selasa 13 Mei 2025.

Lantas, jika boleh memilih siapakah saran pelatih yang tepat untuk Persebaya musim depan? Cak Cong tidak mau ikut campur dalam hal perekrutan pelatih dan pemain. Menurutnya dua hal itu ranah manajemen.

"Kami sebagai suporter hanya mendukung Persebaya seperti apapun. Urusan mencari pelatih dan pemain kami serahkan ke manajemen," ujarnya.

Namun, lanjutnya, apabila Persebaya mencari pelatih baru. Ia berharap dapat cocok dengan gaya permainan Bajul Ijo.

"Persebaya inikan punya ciri khas, keras, cepat, dan bermain dari kaki ke kaki. Bukan longpass, pragmatis seperti sekarang," ungkapnya.

Oleh sebab itu, Cak Cong berharap manajemen benar-benar melakukan riset. Siapa kandidat pelatih yang tepat untuk menukangi Persebaya musim depan.

"Atau rekrut saja (Zinedine) Zidane. Dia lagi nganggur kan sekarang?" Kelakarnya mengakhiri jawaban dari Ketik.co.id. 

Sementara itu Persebaya pada pertandingan terakhir Liga 1 2024/2025, terancam tidak bisa didampingi pelatih.

Paul Munster harus melihat anak didiknya bertanding dari tribun penonton. Hal ini dikarenakan ia diganjar kartu merah saat melawan Semen Padang pada Minggu 11 Mei 2025.

Penyebabnya, pelatih 43 tahun ini terlihat adu mulut dengan FX Yanuar, asisten pelatih Semen Padang.

FX Yanuar juga diganjar kartu merah, setelah menghalangi lemparan ke dalam Arif Catur Pamungkas.(*)

Tombol Google News

Tags:

persebaya cak cong Paul Munster Liga 1 pelatih Persebaya Bajul Ijo Liga Indonesia