MWCNU Robatal Gelar Rapat Persiapan Pelantikan dan Raker, Ini Hasilnya

21 Februari 2025 08:14 21 Feb 2025 08:14

Thumbnail MWCNU Robatal Gelar Rapat Persiapan Pelantikan dan Raker, Ini Hasilnya Watermark Ketik
Pengurus baru MWCNU Robatal saat gelar rapat di kediaman Zainuddin bendahara MWCNU Robatal, 19 Februari 2025. (Foto: Mat Jusi/Ketik.co.id).

KETIK, SAMPANG – Pengurus baru Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Kecamatan Robatal, Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur, sukses menggelar rapat persiapan pelantikan dan raker MWCNU Robatal periode 2024-2029.

Rapat yang dipusatkan di rumah Bendahara MWCNU Robatal Zainuddin tersebut dihadiri pengurus baru MWCNU Robatal.

"Alhamdulilah pada Rabu 19 Februari 2025 kami bisa melaksanakan rapat persiapan pelantikan sekaligus raker pengurus baru MWCNU Robatal masa khidmat 2024-2029," ucap Ketua MWCNU Robatal, Matrapi.

"Jika tidak ada halangan, pelantikan pengurus baru MWCNU Robatal akan digelar pada tanggal 16 Maret 2025," ujarnya, Jumat 21 Februari 2025.

Menurut dia, kegiatan pelantikan pengurus baru MWCNU Robatal akan dikemas dengan khotmil Qur'an.

"Kebetulan pelantikan pengurus baru MWCNU Robatal ini bertepatan dengan malam Nuzulul Qur'an, yakni malam ke-17 Ramadhan," jelasnya.

Dai berharap rapat perdana ini bisa menjadi inspirasi, penyemangat dalam mewujudkan program pengabdian masyarakat serta menambah kekompakan pengurus baru MWCNU Robatal. (*)

Tombol Google News

Tags:

MWCNU Robatal Gelar Rapat Persiapan Pelantikan Raker Malam Nuzulul Quran pelantikan Pengurus Baru MWC NU Robatal