KETIK, KEDIRI – Pengendara motor roda tiga di Kediri mengalami kecelakaan di perlintasan Kereta Api di Kelurahan Kaliombo, Kecamatan Kota Kediri, Jumat (15/3/2024) tengah malam. Korban diketahui bernama Nur Kholis (45) warga Desa Wonorejo, Kecamatan Ngadiluwih.
Akibat kejadian itu, Nur Kholis alami luka berat pada bagian kepala dan harus dilarikan ke rumah sakit. Kasatlantas Polres Kediri Kota, AKP Andhini Puspa Nugraha menjelaskan ikhwal kecelakaan itu.
"Diduga, korban kurang fokus dan tidak memperhatikan kondisi perlintasan kereta api saat melintas," kata AKP Andhini Puspa Nugraha, Sabtu (16/3/2024).
Ia menjelaskan, usai mendapatkan laporan adanya kecelakaan tersebut, pihaknya langsung menuju ke lokasi kejadian. Selanjutnya korban dievakuasi ke Rumah Sakit Bhayangkara Kediri untuk mendapatkan penanganan medis.
"Korban mengalami luka pada bagian kepala karena benturan tabrakan," imbuhnya. Dalam kronologis tabrakan antara pengendara motor roda tiga dengan Kereta Api Dhoho jurusan Blitar - Kertosono itu kata ia, awalnya, pengendara motor roda tiga melaju dengan kecepatan sedang dari timur ke barat.
Pengendara motor roda tiga itu mengangkut tabung elpiji 3 kilogram dan galon air yang diduga hendak diperjualbelikan. Pada waktu bersamaan di perlintasan kereta api, dari arah selatan melaju kencang KA Dhoho jurusan Kertosono.
Kecelakaan pun tak dapat dihindarikan. Korban bersama kendaraanya terpental dan jatuh beberapa meter dari lokasi benturan. Barang-barang bawaanya jatuh berserakan, seperti tabung elpiji 3 kilogram dan galon air.
"Akhirnya pengendara ini tertabrak kereta api hingga mengalami luka luka, diduga korban kurang memperhatikan situasi dan kondisi perlintasan saat akan melintas," ungkap AKP Andhini. (*)