realme 14 5G Penuhi Standar Esports Profesional, Siap Dukung Turnamen Kelas Dunia

29 April 2025 21:30 29 Apr 2025 21:30

Thumbnail realme 14 5G Penuhi Standar Esports Profesional, Siap Dukung Turnamen Kelas Dunia
realme 14 5G hadirkan performa gamers di segmen mid-range. (Foto: realme)

KETIK, JAKARTA – realme 14 5G sukses menaklukan standar turnamen esports. Hasil dari test yang dilakukan realme 14 5G membuat smartphone ini dipercaya untuk mendukung panggung esports berskala besar seperti turnamen Honor of Kings Indonesia Kings Laga Spring 2025.

Krisva Angnieszca Public Relations Lead realme Indonesia mengatakan uji performa yang dilakukan pada realme 14 5G ini meliputi Pengaturan game di tingkat maksimum, suhu ruangan 25°C untuk menjaga konsistensi lingkungan uji, Format pertandingan Best of 7 (BO7) 5v5, rata-rata durasi 15–20 menit per match.

Hasilnya realme 14 5G sukses menyajikan standar teknis yang sangat tinggi, tidak hanya dari segi performa, tetapi juga stabilitas jangka panjang, efisiensi daya, dan pengalaman pengguna secara keseluruhan. 

"Kami sangat bangga realme 14 5G tidak hanya memenuhi, tetapi juga melampaui harapan yang ditetapkan oleh standar tinggi dalam dunia esports," jelas Krisva, Selasa 29 April 2025.

Lebih lanjut, realme 14 5G berhasil menunjukkan bahwa dengan kombinasi teknologi, optimalisasi, dan ketahanan terbaik yang layak mendapatkan tempat sebagai pendamping para atlet esports.

realme 14 5G memperkuat performa gaming di segmen mid-range dengan membawa komponen hardware yang telah dikalibrasi untuk performa kompetitif. Smartphone ini menjadi yang pertama di Indonesia yang menggunakan chipset Snapdragon® 6 Gen 4 dengan proses fabrikasi 4nm dan performa CPU dan GPU tinggi, memastikan rendering grafis yang mulus dan efisiensi daya maksimal.

"realme 14 5G siap mengubah paradigma, memberikan pengalaman gaming profesional kepada setiap pengguna di kelas mid-range," tambahnya.

Untuk menunjang kemampuannya realme 14 5G dilengkapi dengan Sistem Pendinginan Bionic dengan vapor chamber terbesar di kelasnya, menjaga suhu tetap rendah selama sesi gaming intensif. Sementara itu performa powerful yang dapat berjalan lebih lama berkat 6000mAh Titan Battery + 45W Fast Charge, yang memungkinkan gamer bermain lebih lama tanpa gangguan.

"Kombinasi inilah yang membuat realme 14 5G tidak hanya layak dipakai oleh gamer profesional, tetapi juga ideal bagi pengguna umum yang menginginkan performa tanpa kompromi," pungkasnya. (*)

Tombol Google News

Tags:

realme 14 5G Gamers Performa teknologi ketahanan