Rumah La Nyalla Digeledah KPK, Pemuda Pancasila Jaga Ketat

14 April 2025 18:45 14 Apr 2025 18:45

Thumbnail Rumah La Nyalla Digeledah KPK, Pemuda Pancasila Jaga Ketat Watermark Ketik
Sejumlah anggota ormas Pemuda Pancasila mendatangi rumah La Nyalla Mattalitti saat digeledah KPK, Senin, 14 April 2025. (Foto: Khaesar/Ketik.co.id)

KETIK, SURABAYA – Penggeledahan dua rumah milik anggota DPD RI La Nyalla Mattalitti di Wisma Permai Barat LL No 39, dan Wisma Permain Barat V no 635 pada Senin, 14 April 2025 oleh penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dijaga ketat oleh organisasi Masyarakat (Ormas) Pemuda Pancasila (PP).

Salah satu perwakilan keluarga La Nyalla, Rohmad Amrulloh mengaku rasa kekeluargaan dari ormas Pemuda Pancasila sangat besar.

"Pemuda Pancasila itu rasa kekeluarganya besar kebetulan rumah bapaknya anak-anak diperiksa jadi semua pada ngumpul," terang Amru, Senin, 14 April 2025.

Amru mengaku kehadiran anggota PP ini karena sebelumnya ada kegiatan halalbihalal. "Iya betul, kita belum ketemu sama anggota PP lainnya jadi kebetulan dapat informasi rumah bapaknya anak-anak digeledah KPK semua langsung datang saja spontan ke rumahnya," bebernya.

Pantauan wartawan Ketik.co.id, rumah berwarna coklat tersebut nampak ramai. Terlihat puluhan orang berpakaian biasa dan sekelompok organisasi masyarakat (ormas) Pemuda Pancasila (PP) terlihat berkumpul di halaman depan rumah tersebut.

Hal ini membuat, kondisi di depan rumah DPD RI terlihat penuh dengan anggota PP yang berjaga. Sekitar pukul 13.30 WIB anggota PP membubarkan diri. (*)

Tombol Google News

Tags:

Pemuda Pancasila Rumah LaNyalla Digeledah KPK Penggeledahan Korupsi