Top! ParagonCorp Raih 11 Penghargaan C&T Allė Awards 2025

28 Maret 2025 20:35 28 Mar 2025 20:35

Thumbnail Top! ParagonCorp Raih 11 Penghargaan C&T Allė Awards 2025 Watermark Ketik
Penghargaan yang diraih oleh ParagonCorp oleh C&T Allė Awards 2025. (Foto: Marcom ParagonCorp)

KETIK, JAKARTA – ParagonCorp kembali mengukuhkan posisinya sebagai pemimpin inovasi di industri kecantikan dengan meraih sebelas penghargaan dalam ajang bergengsi C&T Allė Awards 2025, yang diselenggarakan di Ocean Place Resort and Spa, Long Branch, New Jersey, pada 12 Maret 2025.

Penghargaan ini menjadi bukti bahwa inovasi ParagonCorp terus relevan dalam memenuhi kebutuhan konsumen, baik untuk tampil maksimal saat Lebaran 2025.

Berbagi kebahagiaan dengan orang tersayang melalui produk berkualitas tinggi yang telah diakui secara global.

Masstige Skincare Product Innovation Manager di Paragon Technology & Innovation Sarah Tania Utami menyampaikan bahwa penghargaan ini menjadi bukti komitmen ParagonCorp dalam menghadirkan inovasi berbasis riset ilmiah.

"Kami terus berinovasi untuk memberikan solusi kecantikan yang inklusif, berbasis sains, dan berkelanjutan. Pengakuan ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus menghadirkan produk yang mendukung kebutuhan masyarakat, terutama dalam momen spesial seperti Lebaran," jelasnya melalui keterangan tertulis pada Jumat 28 Maret 2025.

Dengan pencapaian ini, ParagonCorp berkomitmen untuk terus menghadirkan produk inovatif yang mendukung kebutuhan konsumen sepanjang tahun, terutama dalam menghadapi momen-momen istimewa seperti Lebaran.

Sebagai perusahaan kecantikan berbasis sains, ParagonCorp akan terus mengembangkan teknologi dan formula terbaik guna memberikan pengalaman kecantikan yang lebih baik bagi masyarakat.(*)

Tombol Google News

Tags:

Paragoncorp penghargaan Alle Awards imdustri kecantikan Inovasi