Foto Dirinya Terpampang di Jalan Kota Batu, Hely: Inisiatif Relawan

Jurnalis: Sholeh
Editor: Gumilang

7 Mei 2024 15:00 7 Mei 2024 15:00

Thumbnail Foto Dirinya Terpampang di Jalan Kota Batu, Hely: Inisiatif Relawan Watermark Ketik
Ketua DPC Gerindra Kota Batu, Hely Suyanto. (Foto: Sholeh/Ketik.co.id)

KETIK, BATU – Ketua DPC Gerindra Kota Batu, Hely Suyanto menanggapi soal baner foto dirinya terpampang di berbagai ruas jalan. Hely yang merupakan Wakil Ketua DPRD Kota Batu memang santer dikabarkan akan maju sebagai calon Wali Kota Batu di Pilkada 2024. 

Menurutnya, pemasangan banner foto dirinya tersebut merupakan inisiatif dan dilakukan oleh relawan. Yangmana relawan menginginkan Hely maju sebagai Wali Kota untuk membangun kota wisata itu lebih maju lagi.

"Teman-teman relawan itu kapan hari minta foto ke saya sebenarnya belum saya kasih. Tapi karena mungkin mereka teman-teman relawan ini ingin warga Batu yang jadi Wali Kota," katanya, Selasa (7/5/2024)

Menurut Hely, Partai Gerindra belum menentukan siapa yang akan dicalonkan maju di Pilkada Kota Batu. Ia menegaskan, bahwa yang memasang banner foto dirinya adalah murni dari relawan. Bukan dari Partai Gerindra.

"Kalau dari partai belum merilis (Calon) mas. Itu hanya dari teman teman relawan saja," ujarnya. Meskipun demikian, Hely mengutarakan, pihaknya telah berkomunikasi dengan partai lain untuk penjajakan koalisi. Terutama partai peraih kursi DPRD Kota Batu di Pemilu 2024. 

Diketahui, Partai Gerindra mendapatkan empat kursi DPRD Kota Batu dalam Pemilu 2024. Sehingga, Gerindra perlu berkoalisi dengan partai lain untuk mengusung calon wali kota di Pilkada Kota Batu.

"Saya sudah berkomunikasi dengan PDI, PKB. dengan Golkar juga sudah. Ketua partai itu kan juga teman teman ketua DPRD, jadi sering ketemu dan berkomunikasi," lanjutnya.

Hely menegaskan, Calon Wali Kota Batu sepenuhnya diserahkan ke DPP Partai Gerindra. Sebagai kader partai, ia siap melaksanakan apa yang telah menjadi keputusan partai. Namun, ia mengaku siap jika nanti ditunjuk oleh partai untuk menjadi calon Wali Kota Batu di Pilkada 2024.

"Kita menunggu mekanisme dari partai. Tetapi pak Prabowo menyampaikan keinginan bahwa kadernya bisa mewarnai Pilkada di kota Batu, tidak hanya Kota Batu tetapi semua daerah," jelasnya. (*)

 

 

 

Tombol Google News

Tags:

Kota Batu DPC Gerindra Kota Batu Hely Suyanto Pilkada 2024