KETIK, JEPARA – Gubernur Jawa Tengah, Komjen Pol (Purn) Ahmad Luthfi, meresmikan Gedung Asta Daya di RSUD dr. Rehatta, Kecamatan Keling, Kabupaten Jepara pada Selasa 4 Maret 2025. Peresmian ini menjadi bentuk komitmennya dalam meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan bagi masyarakat Jawa Tengah, khususnya di wilayah pesisir utara.
Dalam kesempatan tersebut, Gubernur Ahmad Luthfi didampingi oleh Bupati Jepara, H. Witiarso Utomo, serta sejumlah kepala perangkat daerah. Ia menegaskan bahwa kunjungan kerja ini bertujuan untuk memastikan pelayanan kesehatan yang paripurna dan semakin dekat dengan masyarakat.
"Kunjungan pertama ini saya gunakan untuk memastikan bahwa pelayanan kesehatan benar-benar hadir bagi masyarakat hingga ke lapisan terkecil," ujar Luthfi.
Sebagai bagian dari upaya pemerataan layanan kesehatan, Gubernur juga memperkenalkan program Dokter Spesialis Keliling (SPELING), yang akan menjangkau seluruh kabupaten/kota di Jawa Tengah. Program ini difokuskan pada layanan kesehatan ibu dan anak serta penanganan penyakit prioritas seperti TBC.
Gubernur Ahmad Luthfi menekankan bahwa keberadaan gedung baru ini harus diiringi dengan peningkatan mutu pelayanan. Ia juga mengajak masyarakat untuk menghilangkan stigma bahwa RSUD dr. Rehatta hanya menangani penyakit kusta.
"Jangan ada lagi ketakutan masyarakat untuk berobat ke RSUD dr. Rehatta. Kita harus mengubah pandangan ini dan menjadikannya rumah sakit rujukan dengan layanan yang prima," tegasnya.
Lebih lanjut, ia menegaskan bahwa tidak boleh ada pasien yang ditolak karena keterbatasan fasilitas. Jika ada kondisi yang tidak bisa ditangani, rujukan harus dilakukan sesuai prosedur tanpa mengabaikan penanganan awal pasien.
Sebagai bentuk komitmen, Ahmad Luthfi memastikan bahwa seluruh rumah sakit di Jawa Tengah akan terus dievaluasi agar pelayanan yang diberikan sesuai standar. Prioritas utama adalah pelayanan bagi kaum disabilitas dan lansia.
"Kesehatan adalah standar utama kualitas hidup masyarakat. Oleh karena itu, layanan kesehatan harus mudah diakses oleh semua orang," katanya.
Dengan diresmikannya Gedung Asta Daya, fasilitas ini akan difungsikan sebagai ruang IGD, ICU, dan IBS terpadu. Gubernur berharap fasilitas baru ini dapat dimanfaatkan dengan optimal serta dirawat dengan baik demi pelayanan kesehatan yang lebih baik bagi masyarakat Jepara dan sekitarnya.(*)