Laka Lantas Marak di Jalan Raya Galis-Blega Bangkalan, Ini Pemicunya

Jurnalis: Ismail Hasyim
Editor: Mustopa

3 September 2024 07:59 3 Sep 2024 07:59

Thumbnail Laka Lantas Marak di Jalan Raya Galis-Blega Bangkalan, Ini Pemicunya Watermark Ketik
Korban laka lantas akibat tetesan air garam, Selasa, 3 Agustus 2024. (Foto: Ismail Hs/Ketik.co.id)

KETIK, BANGKALAN – Jalan raya Paterongan, Kecamatan Galis, Bangkalan, Madura, Jawa Timur sering memakan korban kecelakaan lalu lintas (laka lantas). Diduga penyebanya karena jalanan licin akibat bekas tetesan air garam.

Salah satu korban, Putri Nor Asia Jamila warga Pengarengan Sampang mengatakan, dirinya terjatuh dari sepeda motor karena jalanan licin akibat tetesan air garam dari bak truk yang melintas.

“Saya hendak ke kampus di Surabaya, sesampai di Paterongan, saya terjatuh kecelakaan tunggal,” katanya, Selasa, 3 September 2024.

Dia menjelaskan, sebelum terjadi kecelakaan, dirinya berkendara dengan kecepatan tinggi mendahului truk yang di depannya. Tak terlihat ada rintangan apapun di depan, tapi ia terpeleset karena jalan basah 

"Ada yang bilang, ada air garam di tengah jalan. Jadi licin jika tidak pelan-pelan,” ujar dia.

Tetesan air garam dari truk pengangkut garam yang sering mengakibatkan kecelakaan itu memantik respons dari Lembaga Swadaya Masyarakat Jawara Bersatu.

"Laka lantas di jalur Galis-Blega memang kerap terjadi. Berdasar informasi yang kita dapat dari warga sekitar, penyebab terjadinya kecelakaan sama, yaitu bekas tetesan air garam," jelas Salman Alfarisi dari LSM Jawara Bersatu.

“Hari ini saja sudah ada 3 kejadian laka lantas di tempat yang sama,” tuturnya.

Salman berharap pada pihak terkait dalam hal ini Dinas Perhubungan, Satlantas Polres Bangkalan dan stakeholder yang lain cepat merespons dan memperhatikan permasalahn ini.

"Kita menginginkan ada semacam regulasi, Perda atau Perbub yang mengikat dari Pemkab Bangkalan, khusus mengatur hal ini. Kasihan masyarakat selalu jadi korban," ungkapnya.

Pihaknya juga sudah berkirim surat pada pemangku kebijakan yang ada di Bangkalan, dalam hal ini  Satlantas Polres Bangkalan dan Dishub Bangkalan.

"LSM Jawara Bersatu sudah mengirim surat audiensi pada Pj Bupati, DPRD, Polres dan Dishub. Namun belum ada tanggapan dan terkesan cuek," tambah Salman. (*).

Tombol Google News

Tags:

lakalantas tetesan air garam jalan raya galis blega