Meriah! Berbagai Kegiatan Warnai Peringatan HUT 'Bhawara' SMPN 8 Yogyakarta ke-64

Jurnalis: Fajar Rianto
Editor: M. Rifat

2 Agustus 2024 03:05 2 Agt 2024 03:05

Thumbnail Meriah! Berbagai Kegiatan Warnai Peringatan HUT 'Bhawara'  SMPN 8 Yogyakarta ke-64 Watermark Ketik
Pelepasan 8 ekor Merpati dalam acara peringatan HUT ke-64 SMPN 8 Kota Yogyakarta (1/8/2024). (Foto: Dok SMPN 8 Yogya for Ketik.co.id)

KETIK, YOGYAKARTA – Dengan semangat  'Jaga Tradisi, Lambungkan Prestasi' SMP Negeri 8 Yogyakarta yang juga dikenal dengan nama 'Bhawara' merayakan ulang tahunnya yang ke-64. Acara digelar sejak Rabu (31/7/2024).

Perayaan kali ini diisi dengan berbagai kegiatan. Termasuk menindaklanjuti komitmen  warga sekolah terkait Gerakan Literasi Zero Sampah (Gelizs) Bhawara untuk mendukung terpilihnya SMP Negeri 8 Yogyakarta sebagai pelaksana program Gerakan Sekolah Sehat (GSS) tahun 2024.

Kepala SMP Negeri 8 Yogyakarta Dra Binarsih Sukaryanti, Kamis (1/8/2024) menyampaikan peringatan ulang tahun sekolah tersebut merupakan ungkapan rasa syukur kepada Allah SWT.

Ini juga sekaligus rasa terima kasih yang tak terhingga, atas doa dan dukungan yang luar biasa dari semua pihak. Utamanya Dindikpora, Komite, dan orang tua siswa yang tak pernah henti untuk bahu membahu demi kemajuan dan kejayaan SMPN 8 Yogyakarta.

Binarsih mengajak seluruh warga sekolah menjadikan momen ini media refleksi perjalanan selama setahun yang lalu, memperbaiki yang masih kurang, meningkatkan segala hal baik yang telah dilakukan untuk capaian prestasi yang lebih baik lagi di masa yang akan datang.

Ia sebutkan, perayaan HUT tersebut disemarakkan dengan Gelar Budaya yang menampilkan kreativitas siswa dalam berbagai bentuk. Itu seperti karawitan, tari klasik dan tradisional, drama musikal, dance, nyanyi solo, dan penampilan band.

Selain itu paduan suara siswa Bhawara berkolaborasi dengan siswa dari sekolah lain turut memeriahkan acara.

Rangkaian kegiatan yang dilakukan Kamis (1/8/2024) dimulai dengan senam sehat bersama, dilanjutkan dengan makan bergizi bersama, minum tablet tambah darah untuk siswa putri. Serta lomba kebersihan, kelengkapan ruang dan lingkungan kelas.

Dalam kesempatan ini seluruh siswa, guru dan karyawan wajib membawa bekal minum dan makan dengan menu bergizi dari rumah dengan tempat makan dan tumbler isi ulang, tanpa menghasilkan sampah.

Foto Selain jadi petugas upacara. Dalam peringatan HUT ke-64 SMPN 8 Yogyakarta  juga ditampilkan kepiawaian pasukan Tonti Bhawara. (Foto: Dok SMPN 8 Yk for Ketik.co.id)Dalam peringatan HUT ke-64 SMPN 8 Yogyakarta juga ditampilkan kepiawaian pasukan Tonti Bhawara. (Foto: Dok SMPN 8 Yogya for Ketik.co.id)

Selain itu digelar pula lomba yang telah jadi tradisi SMPN 8 Yogyakarta setiap merayakan ulang tahun sekolah, yakni pemilihan Putra Putri Bhawara. Proses seleksinya tidak hanya mengutamakan penampilan. Namun juga kecerdasan, dan keluasan wawasan.

Itu meliputi pengetahuan kependidikan, namun juga mengenai berbagai hal yang sedang menjadi isu-isu lokal, nasional, maupun internasional.

Keseruan semakin lengkap dengan adanya lomba antar guru dan karyawan. Untuk meningkatkan semangat kebersamaan serta keakraban guru dan karyawan juga diadakan kegiatan mini outbond.

Sedangkan puncak acara peringatan HUT dilaksanakan upacara bendera dengan Pembina Upacara Kepala Bidang Pembinaan SMP Dindikpora Kota Yogyakarta Hasyim. Serta petugas upacara dari pasukan Tonti Bhawara.

Dalam sambutannya, Hasyim memberikan apresiasi yang tinggi atas capaian prestasi SMP Negeri 8 Yogyakarta. Prestasi ini terus meningkat dari tahun ke tahun. Tahun ini ada dua siswa SMPN 8 Yogyakarta yang lolos ke tingkat nasional dalam bidang OSN mapel IPA.

Foto Potong tumpeng menandai peringatan HUT ke 64 SMPN 8 Kota Yogyakarta.  (Foto: Dok SMPN 8 Yk for Ketik.co.id)Potong tumpeng menandai peringatan HUT ke 64 SMPN 8 Kota Yogyakarta. (Foto: Dok SMPN 8 Yogya for Ketik.co.id)

Ada juga 3 siswi dalam FLSSN cabang tari kreasi yang juga sedang berjuang di tingkat nasional tahun 2024.

Usai upacara ditampilkan kepiawaian pasukan peleton inti Bhawara yang belum lama ini jadi juara 1 Lomba Kreasi Baris Berbaris (LKBB) Teratai 2024 yang digelar PPI Kota Yogyakarta.

Hadir dalam upacara tersebut para Kepala Sekolah SMPN 8 terdahulu, pengurus Komite, perwakilan Forum Komunikasi Orang tua siswa kelas 7, 8, 9, perwakilan Pengurus Majelis Taklim, Perwakilan pengurus Ikatan Alumni SMPN 8 Yogyakarta yang tergabung dalam BHA (Bhakti Hasta Ayodya) serta pejabat Kemantren Gondokusuman.

Acara kemudian dilanjutkan dengan pelepasan 8 ekor burung Merpati dan pemotongan tumpeng. Serta diakhiri dengan makan bersama hasil lomba menghias tumpeng, dan pembagian hadiah bagi para juara lomba selama peringatan HUT ke-64, SMP Negeri 8 Yogyakarta. (*)

Tombol Google News

Tags:

SMP Negeri 8 Yogyakarta Bhawara HUT ke-64 Jaga Tradisi Lambungkan Prestasi Pendidikan Putra Putri Bhawara Binarsih Sukaryanti Dindik Kota Yogyakarta Gondokusuman Pemkot Yogyakarta