Musikal Ken Dedes Digelar September Mendatang, Bawakan Cerita Berbeda!

Jurnalis: Shinta Miranda
Editor: Naufal Ardiansyah

26 Juli 2023 16:05 26 Jul 2023 16:05

Thumbnail Musikal Ken Dedes Digelar September Mendatang, Bawakan Cerita Berbeda! Watermark Ketik
Press Conference Pementasan Ken Dedes di Auditorium UC Surabaya. (Foto: Shinta Miranda/Ketik.co.id)

KETIK, SURABAYA – Antusiasme masyarakat untuk melihat kemegahan Musikal Ken Dedes karya EKI Dance Company akan kembali digelar pada September mendatang. 

Musikal kolosal yang mengangkat cerita sejarah dengan kemasan modern ini bakal dipentaskan di Ciputra Artpreneur pada 16, 17, 23, dan 24 September 2023 yang digelar di Ciputra Artpreneur Jakarta.

Direktur Utama EKI Dance Company, Aiko Senosoenoto, menjelaskan bahwa Musikal Ken Dedes sudah tiga kali dipentaskan dan selalu mendapat sambutan yang bagus dari penonton. 

Di samping itu, Ken Dedes memiliki kesan yang istimewa bagi EKI Dance Company, karena itu merupakan pertunjukan pertama EKI Dance Company tahun 1996 serta pertunjukan terakhir karya Rusdy Rukmarata. 

"Karena memang musikal ini punya daya tarik lengkap secara cerita, kostum, hingga komedi, ada semua. Apalagi ceritanya juga sangat related dengan kondisi sosial Indonesia saat ini," ujarnya di Universitas Ciputra Surabaya, Rabu, (26/7/2023). 

Menurut Aiko, kisah drama Ken Dedes dan Ken Arok ini sangat relate dengan kehidupan manusia zaman sekarang yang tidak pernah puas akan sesuatu. 

"Ken Dedes adalah musikal istimewa yang berakar pada sejarah, mengangkat sosok wanita, kekuasaan dan intrik politik dalam kemasan yang kekinian,” tuturnya. 

Foto Press Confrence Pementasan Ken Dedes di Auditorium UC Surabaya. (Foto: Shinta Miranda/Ketik.co.id)Press Conference Pementasan Ken Dedes di Auditorium UC Surabaya. (Foto: Shinta Miranda/Ketik.co.id)

Sepanjang pementasan musikal ini, sentuhan teknologi mewarnai artistik panggung. Sebuah kejutan di akhir pementasan menghadirkan akhir cerita yang dramatis dan megah, diharapkan dapat meninggalkan kesan yang mendalam bagi penonton. 

Dijelaskan oleh Presiden Direktur Ciputra Artpreneur, Jakarta Rina Ciputra Sastrawinata bahwa Rerun Ken Dedes ini dilaksanakan waktu 2 hari untuk mempertunjukan pertunjukan kolosal seperti ini, rasanya tidak cukup. 

Ia bercerita banyak sekali penonton yang menghubungi Ciputra Artpreneur dan menyayangkan rentang waktu pertunjukan yang terlalu pendek. 

"Maka dari itu Ciputra Artpreneur memutuskan untuk mengadakan Rerun dengan jumlah show yang lebih banyak agar lebih banyak orang bisa ikut menyaksikan Ken Dedes,” jelasnya. 

Pementesan Musikal Ken Dedes menampilkan nama-nama yang tak asing lagi di panggung musikal dan dunia perfilman seperti, Ara Ajisiwi (Ken Dedes), Taufan Purbo (Ken Arok), Nala Amrytha (Ken Umang), Uli Herdinansyah (Tunggul Ametung). 

Selain itu, ada Fatih Unru (Anusapati), Geraldo Tanor (Tohjaya), Nino Prabowo (Kebo Ijo), Kiki Narendra (Pak Larto) dan Takako Leen (Bu Laras), Muh. Iqbal Sulaiman (Suho) dan Yosep Wahyu Tristiantoro (Regawa). 

Bagi penonton yang ingin segera membeli tiket, penjualan tiket Early Bird dengan harga istimewa (mulai dari Rp. 275,000) masih bisa didapatkan hingga 30 Juli.(*)

Tombol Google News

Tags:

Ken Dedes Eki Dance Company Ciputra Art Preneur Aiko Senosoenoto