Polres Labuhanbatu Terjunkan 140 Personel Kawal Pendaftaran di KPU

Jurnalis: Joko Gunawan
Editor: Mustopa

28 Agustus 2024 10:37 28 Agt 2024 10:37

Thumbnail Polres Labuhanbatu Terjunkan 140 Personel Kawal Pendaftaran di KPU Watermark Ketik
Sejumlah personel Polres Labuhanbatu mengawal proses pendaftaran salah satu Paslon ke KPU. (Foto: Joko/Ketik.co.id)

KETIK, LABUHAN BATU – Untuk memastikan kelancaran dan keamanan selama proses pendaftaran bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Labuhanbatu pada Pilkada 2024, Polres Labuhanbatu menerjunkan 140 personel dari berbagai satuan. 

Pengamanan ini berlangsung pada Rabu, 28 Agustus 2024, mulai pukul 11.00 WIB di aula Kantor KPU Labuhanbatu Jalan WR Supratman, Kelurahan Padang Matinggi, Kecamatan Rantau Utara.

Kapolres Labuhanbatu, AKBP Bernhard L Malau melalui melalui Kasi Humas AKP Syafrudin menegaskan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban selama proses pendaftaran tersebut.

Polres Labuhanbatu melalui Sat Intelkam terus melakukan deteksi dini, monitoring, dan koordinasi dengan KPU serta peserta Pilkada untuk menjaga kondusivitas di wilayah hukum Polres Labuhanbatu sebelum, selama dan setelah Pilkada 2024.

"Kami akan terus memastikan bahwa seluruh tahapan Pilkada berjalan dengan lancar dan aman. Setiap potensi gangguan keamanan akan kita antisipasi sejak dini," ujar Syafrudin.

Pihaknya juga mengimbau kepada seluruh pihak, baik penyelenggara maupun peserta untuk mematuhi aturan yang berlaku dan menjaga ketertiban bersama.

Pengamanan ketat itu merupakan bagian dari komitmen Polres Labuhanbatu dalam menjaga keamanan dan stabilitas wilayah selama pesta demokrasi berlangsung. 

Amatan dihari kedua tahapan pendaftaran bakal calon Bupati dan Wakil Bupati, H Maya Hasmita dan Jamri, bersama rombongan pendukung, merupakan pasangan pertama yang mendaftar ke KPU Labuhanbatu.(*)

Tombol Google News

Tags:

paslon Balon Pilkada tahun 2024 KPU Labuhanbatu Sumut polres intelkam pengamanan