Ribuan Orang Antarkan Presiden Ebrahim Raisi Ke Tempat Peristirahatan Terakhir

Jurnalis: Shinta Miranda
Editor: Mustopa

22 Mei 2024 06:00 22 Mei 2024 06:00

Thumbnail Ribuan Orang Antarkan Presiden Ebrahim Raisi Ke Tempat Peristirahatan Terakhir Watermark Ketik
Suasana pengantaran jenazah Presiden Iran Ebrahim Raisi. (Foto: Tangkapan Layar Tasnim News)

KETIK, JAKARTA – Jenazah Presiden Iran, Ebrahim Raisi telah tiba di Teheran pada Selasa 21 Mei 2024. Iring-iringan memenuhi sepajang jalan di ibu kota Iran tersebut.

Puluhan ribu warga Iran, termasuk pejabat senior dan komandan militer berkumpul di Lapangan Martir di kota itu untuk menyaksikan upacara pemakaman mendiang presiden negara itu dan pejabat lain yang tewas dalam insiden tersebut.

Jenazah mereka akan diterbangkan pada hari berikutnya ke Kota Qom di Iran Tengah, yang merupakan rumah bagi salah satu tempat suci dan pesantren keagamaan tempat Raisi belajar.

Setelah upacara kedua di Qom, jenazah para petinggi pemerintah itu akan dibawa ke Ibu Kota Teheran, di mana Pemimpin Tertinggi Iran Ayatollah Ali Khamenei dijadwalkan akan memimpin shalat jenazah berjamaah bagi mereka.

Jenazah Raisi kemudian akan diterbangkan ke Mashhad, kampung halamannya dan akan dimakamkan pada Kamis (23/5/2024) waktu setempat.(*)

Tombol Google News

Tags:

Jenazah presiden iran Ebrahim Raisi pemakaman ebrahim raisi ibu kota Teheran internasional jenazah raisi