Jokowi Lantik Budi Arie Jadi Menkominfo Gantikan Johnny G Plate

Jurnalis: Mustopa
Editor: M. Rifat

17 Juli 2023 05:25 17 Jul 2023 05:25

Thumbnail Jokowi Lantik Budi Arie Jadi Menkominfo Gantikan Johnny G Plate Watermark Ketik
Pelantikan Budi Arie sebagai Menkominfo dan beberapa wakil menteri, (17/7/2023). (Foto: Kominfo)

KETIK, JAKARTA – Presiden Joko Widodo melantik Budi Arie Setiadi sebagai Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo). Budi menggantikan Johnny G Plate yang terjerat kasus korupsi proyek BTS 4G.

Budi Arie bukan orang baru dalam pemerintahan Jokowi. Sebelumnya, ia menjabat sebagai wakil Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Wamendes PDTT).

Pengambilan sumpah jabatan diawali dengan pembacaan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 62P Tahun 2023 tentang Pengangkatan Menteri Komunikasi dan Informatika Kabinet Indonesia Maju Periode tahun 2019-2024.

Kutipan Keppres dibacakan oleh Deputi Bidang Administrasi Aparatur Kementerian Sekretariat Negara, Nanik Purwanti.

"Mengangkat saudara Budi Arie sebagai Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo) dalam sisa masa jabatan periode tahun 2019-2024," kata Nanik seperti dilansir Suara.com, media jaringan Ketik.co.id, Senin (17/7/2024).

Acara kemudian dilanjutkan dengan pengambilan sumpah oleh Presiden Jokowi. Budi Arie disumpah menurut agama Islam, sesuai agama yang dianutnya.

"Demi Allah saya bersumpah bahwa saya akan setia kepada UUD Negara RI tahun 1945 serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya demi dharma bakti saya kepada bangsa dan negara," ucap Jokowi diikuti Budi Arie.

"Bahwa saya dalam menjalankan tugas jabatan akan menjunjung tinggi etika jabatan bekerja dengan sebaik-baiknya dengan penuh rasa tanggung jawab," lanjut keduanya.

Selain Budi Arie, Presiden Jokowi juga melantik Nezar Patria sabagai Wakil Menteri Kominfo. Mantan Gubernur DKI Jakarta itu juga mengangkat Wamendes PDTT, Paiman Raharjo, Wakil Menteri Agama, Syaiful Rahmat Dasuki, Wakil Menteri BUMN, Rosan P. Roeslani dan Wakil Menteri Luar Negeri, Pahala Nugraha Mansury.(*)

Tombol Google News

Tags:

Jokowi Menkominfo Budi Arie Johnny G Plate Korupsi BTS