KETIK, CIANJUR – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Republik Indonesia (RI) mengunjungi KPU Kabupaten Cianjur guna memonitoring gudang logistik Pemilu 2024. Agenda ini dilakukan di kawasan pergudangan Desa Bojong, Kecamatan Karangtengah, Kabupaten Cianjur, Rabu (3/1/2024).
Kedatangan KPU RI dan jajaran secara langsung disambut Ketua dan Anggota KPU Kabupaten Cianjur, didampingi Sekretaris KPU Kabupaten Cianjur, M Thomas Iqbal. Mereka sekaligus menjelasakan kesiapan dan perkembangan pengelolaan logistik untuk pemilu 2024 di Kabupaten Cianjur.
Ketua KPU Republik Indonesia, Hasyim Asy'ari mengatakan, kunjungan ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan di Provinsi Jawa Barat untuk memastikan secara langsung pengelolaan gudang dan logistik pemilu tahun 2024 dilaksanakan sesuai dengan prosedur dan peraturan KPU.
"Semua ini dilakukan agar logistik pemilu tahun 2024 dapat terjaga kualitasnya dan siap untuk digunakan pada Rabu, tanggal 14 Februari tahun 2024 di TPS nantinya," kata Hasyim.
Sebagai tambahan informasi, turut hadir mendampingi Hasyim adalah Sekretaris Jenderal KPU Bernad Dermawan Sutrisno beserta jajaran Kesekretariatan KPU RI. Hadir juga Ketua dan Anggota KPU Provinsi Jawa Barat.
Sebelumnya, bertempat di Aula KPU Kabupaten Cianjur, telah dilaksankan kegiatan rapat internal pembahasan pelaksanaan Pemilihan Umum pada Tahun 2024. Ketua KPU Cianjur, Muhammad Ridwan menyatakan rapat diawali dengan perkenalan jajaran komisioner KPU Kabupaten Cianjur yang telah dilantik pada tanggal 30 Desember 2023.
"Kita membahas beberapa progress perkembangan tahapan dan kinerja yang telah dilaksankan hingga saat ini oleh KPU Kabupaten Cianjur," ujarnya.
Rapat yang juga dihadiri Sekretaris KPU Kabupaten Cianjur M Thomas Iqbal, para kasubbag dan seluruh jajaran staf kesekretariatan KPU Kabupaten Cianjur.(*)