1001 Alasan Kalian Harus Berkuliah di UIN Maulana Malik Ibrahim Malang!

Jurnalis: Lutfia Indah
Editor: Muhammad Faizin

2 Maret 2024 11:20 2 Mar 2024 11:20

Thumbnail 1001 Alasan Kalian Harus Berkuliah di UIN Maulana Malik Ibrahim Malang! Watermark Ketik
Alasan untuk bergabung menjadi mahasiswa UIN Maulana Malik Ibrahim Malang. (Foto: https://pmb.uin-malang.ac.id/)

KETIK, MALANG – Kota Malang telah lama dikenal sebagai kota pendidikan yang ada di Indonesia. Berbagai macam perguruan tinggi baik negeri maupun swasta tersebar dan menjadi incaran banyak peserta didik.

Dari sekian perguruan tinggi yang ada, Universitas Islam Negeri (UIN) Maulana Malik Ibrahim atau sering dikenal dengan UIN Maliki menjadi salah satu kampus yang tak dapat dilewatkan. Sudah banyak prestasi yang ditorehkan dari mahasiswa UIN Maliki dan tetap berada di koridor Islam.

Hal tersebut juga didukung dengan Program Ma'had bagi mahasiswa baru selama satu tahun. Program Ma'had tidak hanya menjadikan mahasiswa berprestasi secara akademik, namun juga berkompeten dalam bidang keagamaan.

Melihat keunggulan yang ada, terdapat 1001 alasan mengapa UIN Maulana Malik Ibrahim harus dijadikan sebagai pilihan menimba ilmu. Dari sekian banyak alasan tersebut, Ketik.co.id akan merangkumnya menjadi beberapa poin utama.

1. Akreditasi Perguruan Tinggi Unggul

Akreditasi Unggul dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) telah berhasil diraih oleh UIN Maliki sejak tahun 2023 lalu. Kampus yang berhasil meraih Akreditasu Unggul menunjukkan telah melewati standar yang sangat baik dan kualitasnya telah diakui. Hal tersebut berlaku baik di bidang pendidikan maupun penelitian yang dilakukan.

2. PTKIN Bereputasi Internasional

UIN Maulana Maliki telah menjadi dan terus mendorong untuk menjadi kampus global bereputasi internasional. Komitmen tersebut diwujudkan dengan mendorong dosen-dosen untuk menerbitkan jurnal internasional. Selain itu UIN Maulana Malik Ibrahin juga telah meraih Top 1 Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) di Indonesia berdasarkan 4 International Colleges and Universities (4ICU) atau UniRank per Februari 2024.

3. Seimbang antara Sains dan Islam

UIN Maulana Malik Ibrahim telah memiliki sistem pendidikan yang seimbang dan terintegrasi antara sains dan islam. Bahkan terdapat ribuan mahasiswa dari beberapa fakultas yang telah menghafal Al-Quran. Pendidikan keislaman juga dilengkapi dengan Program Mahad untuk menciptakan lulusan berkarakter Ulul Albab.

4. Terbentuk Ekosistem Berbahasa Asing

Sebagai kampus bereputasi internasional, pengembangan bahasa asing menjadi salah satu progran dari UIN Maulana Malik Ibrahin. Beberapa bahasa seperti Bahasa Arab, Bahasa Inggris, Mandarin, dan lainnya dihadirkan untuk mendukung peningkatan kualitas mahasiswa khususnya mahasiswa dari luar negeri.

5. Unit Kegiatan Mahasiswa yang Melimpah

UIN Maulana Malik Ibrahim juga mendorong perkembangan kreativitas dan kemampuan tak hanya di bidang akademik. Keterampilan mahasiswa juga diasah melalui beragamnya Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) untuk melatih jiwa kepemimpinan, berorganisasi, bakat, dan sebagainya. Hal ini dilengkapi dengan pemenuhan fasilitas seperti laboratorium, Sport Center, dan lainnya.

Masih banyak lagi alasan-alasan untuk dapat bergabung menjadi mahasiswa UIN Maulana Malik Ibrahim yang memegang tegus Islam Ahlussunnah Wal Jamaah. Apabila tertarik, informasi tentang pendaftaran mahasiswa baru dapat diakses melalui situs resmi UIN Maulana Malik Ibrahim pada https://pmb.uin-malang.ac.id/

Tombol Google News

Tags:

UIN Maulana Malik Ibrahim UIN Maliki Malang Mahasiswa UIN UIN Maliki PMB UIN Malang Kampus islam PTKIN mahasiswa baru Tips memilih kampus