Partai Nasdem Bangkalan Tingkatkan Soliditas Kader untuk Menangkan Lukman-Fauzan

Jurnalis: Ismail Hasyim
Editor: Mustopa

11 November 2024 15:35 11 Nov 2024 15:35

Thumbnail Partai Nasdem Bangkalan Tingkatkan Soliditas Kader untuk Menangkan Lukman-Fauzan Watermark Ketik
Lukman Hakim Cabup Bangkalan 01 ikut potong tumpeng di HUT NasDem (Foto: Ismail Hs/Ketik.co.id)

KETIK, BANGKALAN – Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-13 Partai NasDem dikemas dalam bentuk peningkatan kapasitas dan pendidikan politik bagi kader. Kegiatan yang ditempatkan di sebuah rumah makan di daerah Martajasah tersebut dihadiri langsung calon bupati Bangkalan nomor urut 01, Lukman Hakim pada Senin, 11 November 2024.

Dengan mengusung tema Peran Penting Pemuda dalam Kontestasi Pilkada 2024, acara ini bertujuan untuk mengajak generasi muda Bangkalan aktif berpartisipasi dalam proses demokrasi yang sehat dan bermartabat.

Sekretaris DPD NasDem Bangkalan, Mudabbir, mengatakan, peran pemuda sangat vital dalam menyukseskan Pilkada Bangkalan.

“Kita ingin memberikan pendidikan terbaik untuk pemuda kita agar mereka aktif dalam kontestasi Pilkada 2024. Mudah-mudahan, dengan partisipasi aktif pemuda, demokrasi di Bangkalan menjadi lebih baik dan lebih saleh," jelasnya

Ia juga menambahkan bahwa seluruh kader NasDem dari tingkat DPC hingga ranting berkomitmen satu suara untuk mendukung pasangan Lukman Hakim-Fauzan Ja'far dalam Pilkada Bangkalan 2024.

"Kami terus bergerak, baik melalui sayap-sayap partai maupun relawan untuk mencapai kemenangan maksimal, namun ketika menang jangan tinggalkan kami," ungkapnya.

Sementara itu, Lukman Hakim calon Bupati Bangkalan nomor urut 01 mengapresiasi atas konsistensi NasDem dalam mendukung pencalonannya.

Menurutnya, Partai NasDem di Bangkalan telah menunjukkan kekompakan yang luar biasa, terutama dengan gerakan masif yang dilakukan oleh kader-kader dan sayap partai dalam memenangkan pasangan 01.

"NasDem di Bangkalan sangat solid, ini bisa kita lihat dari banyaknya kader yang berhasil menduduki kursi DPRD Bangkalan. Dalam Pileg kemarin, NasDem bersama aliansi dan alumni turut serta secara aktif dan pasang badan untuk bersama-sama memenangkan pasangan kami,” ucap Lukman.

Lebih lanjut, Lukman juga mengungkapkan bahwa jalinan komunikasi yang baik antara dirinya dan NasDem sudah terbangun jauh sebelum tahapan Pilkada dimulai.

Kerja sama tersebut, kata Lukman, telah membentuk sinergi politik yang kuat, tak hanya secara kelembagaan, namun juga secara personal dengan para kader.

"Acara ini diharapkan dapat menjadi langkah nyata dalam membangun demokrasi Bangkalan yang lebih baik melalui partisipasi aktif pemuda dan dukungan solid dari Partai NasDem," terangnya.(*)

Tombol Google News

Tags:

Hut Nasdem ke13 Bangkalan Pilkada 2024