KETIK, MALANG – Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang telah melakukan ramp check dan juga menyiapkan infrastruktur penunjang terhadap armada bus. Hal tersebut dilakukan untuk mempersiapkan pelaksanaan mudik dan menjamin kelayakan armada.
Kepala Dishub Kota Malang, Widjaja Saleh Putra menjelaskan secara umum tidak ada permasalahan dari hasil ramp check. Hasilnya pun telah dilaporkan kepada Wali Kota Malang.
"Ramp check sudah kita lakukan dan kita laporkan pada pimpinan. Secara keseluruhan tidak ada masalah walaupun dengan catatan tertentu. Sudah kita berikan semua," ujar Widjaja, Jumat 7 Maret 2025.
Ramp check dilakukan dengan mendatangi PO bus yang ada di Kota Malang. Dari kegiatan tersebut terdapat 1 PO yang masih belum memenuhi syarat. Widjaja menjelaskan persyaratan umum yang harus dipenuhi meliputi uji KIR, hasil uji emisi, hingga kelengkapan surat.
"Untuk penyelenggaraan angkutan pariwisata kan harus ada uji KIR juga. Diharapkan tingkat keselamatan semakin tinggi, artinya semakin terjamin bahwa dalam melayani mudik atau transportasi umum ini keselamatan yang paling utama," lanjutnya.
Selain ramp check, Dishub Kota Malang juga telah rutin menyiapkan infrastruktur salah satunya terminal. Pada momen mudik lebaran nanti terminal tipe A yang cenderung dipenuhi oleh pemudik.
"Terminal kita sudah siapkan sudah rutin. Tapi kalau ini per lebaran atau mudik ini, lebih dominan terminal yang menggunakan antar provinsi, notabene adalah terminal tipe A. Dalam hal ini Terminal Arjosari," jelasnya.
Kendati demikian terminal tipe C tetap akan dipersiapkan menuju momen lebaran ini. "Kita juga mendukung terminal-terminal tipe C yang dimiliki Pemda. Sifatnya pendukung yaitu melalui angkutan kotanya," tutupnya. (*)
Pastikan Keamanan Armada Mudik, Dishub Kota Malang Lakukan Ramp Check Bus
7 Maret 2025 16:00 7 Mar 2025 16:00



Tags:
Kota Malang ramp check Ramadhan mudik Terminal Kota MalangBaca Juga:
Sejumlah Ruas Jalan di Kota Batu Bakal Mulus saat LebaranBaca Juga:
Wakil Ketua DPRD Trenggalek M Hadi Harap Perbaikan Jalan antar Kecamatan DioptimalkanBaca Juga:
Hampir 6 Tahun Jalan Rusak di Singkil Tak Kunjung DiperbaikiBaca Juga:
Madura United Resmi Kenalkan Pelatih Baru Asal Argentina, Pernah Jadi Bagian PersebayaBaca Juga:
Kemenhub Dorong Pemerintah Tambah Koridor Baru LRT FeederBerita Lainnya oleh Lutfia Indah

8 Maret 2025 15:00
NIHR UB Buka Lowongan Enumerator Penelitian Kesehatan di Kabupaten Malang dan Gresik

8 Maret 2025 14:34
Momen Ramadhan, Transaksi Uang dari Luar Negeri Meningkat 15 Persen

8 Maret 2025 13:23
PMI Kota Malang Berikan Stimulus, 5 Kg Beras Disiapkan Bagi Pendonor Darah

7 Maret 2025 20:16
Anggaran Rp 32 Miliar Disiapkan untuk THR ASN Kota Malang

7 Maret 2025 16:35
Dapat Suntikan Rp35 Miliar, DPRD Kota Malang Minta BPR Tugu Artha Pertimbangkan Rencana Bisnis

7 Maret 2025 16:00
Pastikan Keamanan Armada Mudik, Dishub Kota Malang Lakukan Ramp Check Bus

Trend Terkini

5 Maret 2025 17:17
Kodim 0811 Tuban Amankan Truk Muatan 840 Tabung LPG 3 Kg Subsidi, Akan Dijual ke Pati Jateng

3 Maret 2025 06:11
Viral! Aksi Maling Sembako Scoopy Merah di Nagan Raya Terekam CCTV, Ini Kata Warganet

4 Maret 2025 11:15
Nutrifood Buka Program Management Trainee, Peluang Karier Menarik Bagi Lulusan S1 dan S2

4 Maret 2025 19:50
Warga Desa Kawasi Halsel Puasa Listrik di Bulan Ramadan, Mahasiswa Trisakti Minta Perusahan dan Pemda Segera Bertindak

4 Maret 2025 17:46
Satpol PP Halsel Tertibkan Warung Makan yang Beroperasi Siang Hari di Bulan Ramadhan
Trend Terkini

5 Maret 2025 17:17
Kodim 0811 Tuban Amankan Truk Muatan 840 Tabung LPG 3 Kg Subsidi, Akan Dijual ke Pati Jateng

3 Maret 2025 06:11
Viral! Aksi Maling Sembako Scoopy Merah di Nagan Raya Terekam CCTV, Ini Kata Warganet

4 Maret 2025 11:15
Nutrifood Buka Program Management Trainee, Peluang Karier Menarik Bagi Lulusan S1 dan S2

4 Maret 2025 19:50
Warga Desa Kawasi Halsel Puasa Listrik di Bulan Ramadan, Mahasiswa Trisakti Minta Perusahan dan Pemda Segera Bertindak

4 Maret 2025 17:46
Satpol PP Halsel Tertibkan Warung Makan yang Beroperasi Siang Hari di Bulan Ramadhan

