Ini 3 Keutamaan Membaca Surah Al Kahfi di Hari Jumat

Jurnalis: Mustopa
Editor: Naufal Ardiansyah

11 Agustus 2023 07:20 11 Agt 2023 07:20

Thumbnail Ini 3 Keutamaan Membaca Surah Al Kahfi di Hari Jumat Watermark Ketik
Ilustrasi membaca Al-Quran (Foto: riwaqalquran)

KETIK, JAKARTA – Surah Al Kahfi merupakan surah ke-18 dalam Al-Quran. Surah ini berisi 110 ayat dan termasuk dalam surah makkiyah atau golongan surah yang diturunkan di Kota Makkah.

Nama Al Kahfi diambil dari cerita tentang Ashabul Kahfi yang yang tidur di dalam gua selama lebih 300 tahun. Mereka lari dari kejaran Raja Diknayus karena menolak menyembah berhala.

Dalam sejumlah riwayat disebutkan bahwa membaca Surah Al Kahfi pada hari Jumat memiliki banyak keutamaan. Seperti hadis Rasulullah SAW yang diriwayatkan Imam Ad Daruquthni dan Imam Baihaqi.

مَن قَرَأَ سورةَ الكَهفِ يومَ الجُمُعةِ أضاءَ له من النورِ ما بَينَ الجُمُعتينِ

Artinya: “Barangsiapa yang membaca surat Al Kahfi pada hari Jumat, niscaya Allah menyinarinya dengan cahaya selama antara dua Jumat.

Berikut 3 keutamaan membaca Surah Al Kahfi pada hari Jumat seperti dilansir laman resmi Majelis Ulama Indonesia:

Terhindar dari Segala Fitnah

Salah satu keutamaan membaca Surah Al Kahfi pada hari Jumat adalah bisa dilindungi dari segala fitnah. Termasuk fitnah Dajjal yang dipercaya akan muncul pada akhir zaman.

Hal itu sesuai dengan hadis Rasulullah SAW yang diriwayatkan oleh Ibnu Hibban. Dari Abu Darda, Rasulullah SAW bersabda:

من قرأ العشر الأواخر من سورة الكهف عُصم من فتنة الدجال        

”Barangsiapa membaca sepuluh ayat pertama dari surat Al-Kahfi, maka ia akan terlindungi dari fitnah Dajjal,”

Diampuni Dosa di Antara Dua Jumat

Orang yang membaca surah Al Kahfi pada hari Jumat akan diampuni dosanya di antara dua jumat. Selain itu, akan dibentangkan cahaya yang bisa menyinari di hari kiamat. 

Itu sesuai dengan hadis Rasulullah SAW yang diriwayatkan Abu Bakr bin Mardawaih. Dari Abdullah bin Umar, Rasulullah SAW bersabda:

مَنْ قَرَأَ سُورَةَ الْكَهْفِ فِي يَوْمِ الْجُمُعَةِ، سَطَعَ لَهُ نُورٌ مِنْ تَحْتِ قَدَمِهِ إِلَى عَنَانِ السَّمَاءِ، يُضِيءُ لَهُ يَوْمَ الْقِيَامَةِ، وغُفر لَهُ مَا بَيْنَ الْجُمُعَتَيْنِ

”Barangsiapa yang membaca surat Al Kahfi pada hari Jumat, akan dibentangkan baginya cahaya mulai dari bawah telapak kakinya sampai ke langit. Cahaya itu akan memancarkan sinar baginya pada hari kiamat. Dan ia akan mendapatkan ampunan dari Allah di antara dua Jumat,”

Pengingat Hari Kiamat

Keutamaan membaca Surah Al Kahfi selanjutnya adalah sebagai pengingat Hari Kiamat. Hari Kiamat adalah hancurnya alam semesta beserta isinya sekaligus hari penghakiman bagi seluruh umat manusia.

Datangnya hari Kiamat juga diingatkan oleh Allah SWT dalam Al-Quran surah Al Kahfi ayat 47, yang berbunyi:

وَيَوْمَ نُسَيِّرُ الْجِبَالَ وَتَرَى الْاَرْضَ بَارِزَةًۙ وَّحَشَرْنٰهُمْ فَلَمْ نُغَادِرْ مِنْهُمْ اَحَدًاۚ

”Dan (ingatlah) pada hari (ketika) Kami perjalankan gunung-gunung dan engkau akan melihat bumi itu rata dan Kami kumpulkan mereka (seluruh manusia), dan tidak Kami tinggalkan seorang pun dari mereka,”.(*)
 

Tombol Google News

Tags:

Surah Al Kahfi keutamaan Al Qur'an jumat