KETIK, JAKARTA – Pimpinan Pusat Angkatan Muda Partai Golkar (PP AMPG) menggelar acara buka puasa bersama dan menyerahkan 500 bingkisan bantuan bagi korban banjir secara simbolis di Aula DPP Partai Golkar, Jakarta, Rabu, 5 Maret 2025.
Dalam sambutannya, Ketua Umum PP AMPG Said Aldi Al Idrus, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kepedulian sosial dan semangat berbagi di bulan Ramadhan.
“Bulan suci Ramadhan adalah momentum yang tepat bagi kita semua untuk meningkatkan kepedulian terhadap sesama. Kami di PP AMPG merasa terpanggil untuk membantu saudara-saudara kita yang terdampak banjir di Jakarta. Semoga bantuan ini dapat meringankan beban mereka dan membawa berkah bagi kita semua,” ujar Said Aldi Al Idrus.
Ia juga menegaskan bahwa PP AMPG akan terus berkomitmen dalam aksi sosial dan kepedulian masyarakat, tidak hanya di bulan Ramadan tetapi juga di berbagai kesempatan lainnya.
“Kami ingin memastikan bahwa AMPG selalu hadir di tengah masyarakat, baik dalam situasi bencana maupun dalam upaya membangun solidaritas kebangsaan. Kegiatan ini juga menjadi bentuk nyata bahwa Partai Golkar melalui sayap kepemudaannya selalu mengedepankan nilai-nilai kemanusiaan,” tambahnya.
Acara buka puasa bersama ini berlangsung dengan penuh kebersamaan dan diakhiri dengan doa bersama untuk keselamatan serta kesejahteraan bangsa. Para pengurus dan kader yang hadir turut mengapresiasi kegiatan ini sebagai bagian dari penguatan solidaritas di internal organisasi dan kepedulian terhadap masyarakat luas. (*)