Tips Gelar Open House Lebaran: Perhatikan Persiapan Rumah dan Hidangan

5 April 2025 12:00 5 Apr 2025 12:00

Thumbnail Tips Gelar Open House Lebaran: Perhatikan Persiapan Rumah dan Hidangan Watermark Ketik
Open house lebaran Idulfitri. (Foto: Freepik)

KETIK, MALANG – Open house adalah tradisi membuka rumah untuk menyambut tamu yang datang berkunjung saat Hari Raya Idulfitri atau Lebaran. Tradisi ini merupakan salah satu bentuk silaturahmi yang sangat penting dalam budaya Indonesia, di mana orang-orang saling bermaaf-maafan, berbagi cerita, dan menikmati hidangan Lebaran bersama.

Mempererat tali silaturahmi antar keluarga, kerabat, tetangga, dan teman merupakan tujuan utama open house. Saling bermaaf-maafan sebagai bagian dari tradisi halalbihalal. Terpenting, berbagi kebahagiaan dan merayakan Idulfitri bersama.

Open house biasanya dilakukan setelah salat Idulfitri hingga beberapa hari setelahnya. Tuan rumah menyiapkan hidangan khas Lebaran untuk menjamu tamu.

Agar open house Lebaran Anda berjalan lancar dan berkesan, berikut adalah beberapa tips yang bisa Anda terapkan:

Persiapan Rumah

  1. Pastikan rumah dalam keadaan bersih dan rapi sebelum tamu datang.
  2. Tambahkan dekorasi bertema Lebaran untuk menciptakan suasana meriah.
  3. Atur tata ruang agar nyaman untuk berinteraksi dan bersantap. Agar rumah tetap rapi, Anda bisa mengatur satu atau dua ruangan khusus untuk menerima tamu saat open house hari Lebaran.

Persiapan Makanan dan Minuman

  1. Sediakan hidangan khas Lebaran seperti ketupat, opor ayam, rendang, dan kue-kue Lebaran.
  2. Siapkan variasi makanan dan minuman untuk mengakomodasi selera tamu yang berbeda.
  3. Siapkan makanan dan minuman dalam jumlah yang cukup untuk mengantisipasi jumlah tamu.
  4. Gunakan peralatan makan yang cukup. Anda dapat menggunakan peralatan makan sekali pakai, agar mencuci piring tidak menumpuk. (*)

Tombol Google News

Tags:

Open house lebaran Idulfitri #riyoyoan